JAKARTA, KOMPAS.TV - Ibunda dari Wakil Ketua Komisi II DPR RI Dede Yusuf, Siti Rahayu Effendi, meninggal dunia pada Kamis (28/11/2024) dini hari, di Jakarta. Sosok aktris legendaris itu wafat di Rumah Sakit Metropolitan Medical Center (MMC) pada pukul 04.38 WIB.
Rahayu Effendi, ibu dari Dede Yusuf, politikus Partai Demokrat itu merupakan aktris kelahiran Bogor, Jawa Barat, pada tahun 1942. Almarhumah mengembuskan nafas terakhirnya pada Kamis (28/11) di usia 82 tahun.
Kabar tersebut salah satunya diunggah putri dari Dede Yusuf, Kaneishia Lathifa Zahra melalui akun Instagram-nya.
"Mohon doanya agar amal dan ibadah almarhumah diterima Allah SWT, serta diampuni segala khilafnya," kata Kaneishia dalam unggahannya.
Baca Juga: Netflix Resmi Rilis Poster dan Trailer Squid Game 2
Selain cucu almarhumah, Dede Yusuf sang putra juga mengunggah kabar duka tersebut dalam akun Instagramnya. Dia mengunggah ucapan belasungkawa dari DPC Demokrat Kabupaten Bandung atas wafatnya Siti Rahayu Effendi.
Rahayu Effendi dengan nama lahir Siti Rahayu adalah seorang aktris berkebangsaan Indonesia berdarah Sunda.
Mengutip Tribunnews, Rahayu Effendi memulai kariernya sebagai penari di Istana Bogor dan pernah juga menjadi pramugari Garuda.
Pertama kali terjun sebagai pemain drama. Ketika Lasmijah Hardi mengadakan pertunjukan Sumpah Palapa di Bali Room Hotel Indonesia, ia ikut ambil bagian. Kemudian ia aktif dalam teater pimpinan Rendra.
Mendapat bimbingan dari Gayus Siagian dan Asrul Sani, Yayuk – begitu nama panggilannya --kemudian main film.
Perannya yang terkenal adalah dalam film Bundaku Sayang, bermain bersama dengan pemeran pria Indonesia kawakan, Aedy Moward.
Mantan pramugari Garuda Indonesia ini pernah dinominasikan dalam film Pacar Pilihan pada FFI tahun 1975.
Selain itu, ia pernah juga menjadi pengurus Dewan Pertimbangan Organisasi Persatuan Perusahaan Film Indonesia (PPFI) untuk periode 2001 - 2004 di Jakarta.
Rahayu Effendi menikah dengan Tammy Effendi, putra penyair Roestam Effendi pada tahun 1963, kemudian bercerai pada tahun 1975. Ia dikaruniai dua orang anak, Bobby dan Dede Yusuf.
Pemberang
Mereka Kembali
Perkawinan
Pahlawan Goa Selarong
Aku Tak Berdosa
Catatan Harian Seorang Gadis
Baca Juga: Sinopsis Don't Come Home, Misteri Rumah Masa Kecil yang Menyimpan Rahasia Gelap
Sinetron
Sumber : Tribunnews
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.