Kompas TV internasional kompas dunia

Restoran Unik di Swedia Ini Ramah Aturan Covid-19

Kompas.tv - 14 September 2020, 13:38 WIB
restoran-unik-di-swedia-ini-ramah-aturan-covid-19
Sensasi bersantap di tempat terbuka yang jauh dari kebisingan serta hiruk pikuk kota telah lahir di Swedia (Sumber: Oddbird.com)
Penulis : Agung Pribadi

Kompas TV - Pandemi Covid 19 yang tengah berlangsung hingga kini benar-benar membuat sebagian besar penduduk dunia hidup dalam tingkatan baru yang di antaranya adalah menciptakan adanya jarak sosial.

Namun bagi Oddbird, kilang anggur Swedia yang memproduksi anggur non-alkohol yang berhasil membuat sensasi pengalaman bersantap baru, adanya jarak sosial ini justru merupakan peluang bisnis yang menarik.

Oddbird membuat restoran yang indah dan terletak di cagar alam dekat Stockholm, Swedia. Uniknya restoran ini hanya memiliki enam meja yang tersebar di sekitar cagar alam, sehingga nyaris tak ada risiko bersentuhan dengan tamu yang lain.

Meja sajian ala restoran yang diletakan di pinggir dermaga dan menerapkan adanya jarak sosial mulai diminati pengunjung (Sumber: Oddbird.com)

Meja-meja itu tertata sedemikian rupa dengan tema yang unik dan tidak seragam serta diletakan di tempat yang sulit anda bayangkan, seperti di tengah hutan, di tepi danau, di padang rumput, di dermaga, dan seterusnya.

Para pengunjung restoran yang datang ke sini memang sengaja mencari kesendirian, liburan outdoor atau hanya ingin menikmati pengalaman bersantap yang unik ini.

Bersantap di tengah hutan, menyajikan sebuah pengalaman baru yang tak terlupakan (Sumber: Oddbird.com)

Melalui pernyataan yang dikutip dari Oddbird.com, Mehmet Gurbuzer perwakilan Oddbird mengatakan, “Alih-alih bepergian ke luar negeri, kami sekarang menemukan diri kami di alam dan menemukan tempat magis yang sebelumnya tidak pernah kami anggap sebagai tujuan. Bukan tempat itu sendiri yang ingin kami tuju dengan Nowhere, melainkan keadaan pikiran. "

Restoran telah dibuka sejak 20 Agustus 2020 lalu, dan reservasinya di mulai 22 Juni 2020. Untuk menu-nya sendiri dibuat oleh Chef Linn Soderstorm dan Marion Ringborg dari Restoran Garba di Stockholm




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x