Nama "Nurul Bilad" sendiri berarti 'Cahaya Bangsa'. Secara lokasi, Masjid Nurul Bilad Mandalika ini berada di bibir pantai, hanya hanya 400 meter dari pantai Kuta Mandalika.
Baca Juga: Inilah Masjid Tertua di Jakarta, Usianya 495 Tahun
Jika ke Lombok, tak lengkap kiranya jika tidak mengunjungi masjid indah dan terbesar di NTB ini. Bisa ditempuh dengan kendaraan pribadi kurang dari 1 jam. Jaraknya sekitar 53 KM dari lokasi utama sirkuit Mandalika.
Masjid ini merupakan dianggap masjid terindah di NTB. Posisinya sendiri di Kota Mataram, ibukota provinsi Nusa Tenggara Barat.
Arsitektur masjid ini didominasi warna hijau dan kuning emas, serta memiliki empat Menara setinggi 99 meter dengan arsitektur memesona. Jumlah ini sesuai dengan Asmaul Husna dalam Islam.
Masjid ini berdiri di atas lahan 74.749 meter persegi dan terdiri dari 4 lantai dan 5 kubah. Warna masjid ini terinpirasi dari khas batik Sasambo dari suku Sasak.
Keindahan itu yang membuat masjid ini banyak dikunjungi sebagai wisata religi di NTB. Nama Hubbul Wathan sendiri memikili arti Cinta Tanah Air.
Masjid ini berada di tengah kota Lombok dan bisa ditempuh kurang lebih 30 menit dari sirkuis Mandalika.
Mesjid ini begitu indah dengan arsitektur modern yang bercorak putih. Ada warna biru tua di kubahnya. Kubah ini terdiri dari dua masjid dan mampu menampung hingga 10.000 jemaah.
Ketika memasuki masjid ini, Anda akan berasa seperti dalam istana modern, lengkap dengan taman besar dan taman air yang memukau.
Itulah tiga masjid indah yang berada tak jauh dari lokasi sirkuit Mandalika. Anda bisa mengunjunginya ketika berada di Lombok, sambil tentu saja usai atau sebelum menyaksikan para pebalap dunia beraksi di area Moto GP di sirkuit mandalika.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.