JAKARTA, KOMPAS.TV - Aktris Shin Hye Sun dinyatakan positif Covid-19. Kini sang aktris sedang menjalani isolasi mandiri (isoman).
IOK Company mengungkapkan, Shin Hye Sun telah menunda seluruh jadwal usai mengetahui kondisi tersebut.
“Shin Hye Sun dinyatakan positif Covid-19 pada 23 Februari. Dia saat ini telah menghentikan kegiatan yang telah dijadwalkan,” tulis IOK Company dikutip dari Soompi, Kamis (24/2/2022).
Semua berawal ketika Shin Hye Sun menerima kabar ada kru produksi film "Brave Citizen" yang terpapar Covid-19 pada 22 Februari 2022.
Baca Juga: Park Seo Joon Positif Covid-19, Agensi Jelaskan Hal Ini
Saat menerima kabar tersebut, Hye Sun langsung tes swab mandiri. Kemudian, dilakukan tes PCR.
Hasil tes tersebut, Hye Sun dinyatakan positif Covid-19.
Agensi memastikan, Shin Hye Sun positif Covid tanpa gejala.
Bintang drama "Mr. Queen" tersebut juga telah mendapatkan dosis kedua vaksin.
"Brave Citizen" merupakan film terbaru yang dibintangi Shin Hye-sun.
Agensi juga mengatakan film tersebut merupakan satu-satunya proyek yang sedang dijalani sang aktris.
Shin Hye Sun menjalani syuting film "Brave Citizen" sejak Desember 2021.
Tak hanya sang aktris, lawan mainnya dalam film tersebut, Lee Jun Young juga dikonfirmasi terpapar virus Corona.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.