JAKARTA, KOMPAS.TV - Pesinetron Preman Pensiun, Epy Kusnandar atau yang kini makin akrab disapa Kang Mus diketahui ikut terjaring razia penyekatan wilayah oleh pihak kepolisian.
Momen saat Epy Kusnandar diberhentikan pihak kepolisian pun terekam dalam sebuah video dan dibagikan satu akun Instagram.
Baca Juga: 4 Orang Terjaring Razia Balon Udara Raksasa dan Petasan Jumbo
Dalam video tersebut tampak Epy Kusnandar keluar dari mobil berjenis minibus berwarna abu-abu.
Epy Kusnandar tampak menunjukkan surat kepada pihak kepolisian yang menyetopnya.
Tak ada ekspresi marah atau kesal dari wajah sang aktor, pemeran tokoh ikonik Kang Mus itu justru tersenyum dan tertawa ketika berhadapan dengan para petugas.
Sementara itu, tak sedikit dari orang-orang yang ada di sana merekam sang aktor yang tengah terjaring razia penyekatan.
Video itupun kemudian dibagikan Epy Kusnandar melalui akun Instagram pribadinya @epy_kusnandar_official.
Tampak dalam keterangan video yang dibagikan Epy Kusnandar sang pengunggah asli menyoroti tingkah Epy Kusnandar yang justru senyum saat diperiksa petugas.
"Senyuman khas kang mus Preman Pensiun @epy_kusnandar_official saat terkena penyekatan petugas," bunyi tulisan di video Epy Kusnandar seperti dikutip Grid.ID, Selasa (17/5/2021).
"Nah, gini kan adem suasananya, ga marah-marah," sambung sang pengunggah video.
Unggahan tersebut kemudian ramai mendapat tanggapan dari para pengikut Epy Kusnandar di Instagram pribadinya.
Berbagai pujian pun diberikan para warganet untuk Epy Kusnandar yang dikenal dengan tokohnya di sinetron sebagai preman.
"Tokoh masyarakat yang mencontohkan budaya Indonesia, sehat-sehat," kata seorang netizen.
"Sekelas pensiunan preman saja adabnya ajib menebar senyum beda sama yang kemarin hits," sahut netizen yang lain.
Baca Juga: Kembali Ke Depok, Pemudik Wajid Rapid Antigen
Ada pula netizen yang menggoda Epy Kusnandar jadi duta penyekatan.
"Jadi duta penyekatan nih," sahut netizen yang lain mengomentari postingan Epy Kusnandar.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.