JAKARTA, KOMPAS.TV - Di malam sebelum pernikahannya dengan Aurel Hermansyah, Atta Halilintar melakukan simulasi akad dengan pendakwah kondang, Gus Miftah.
Untuk diketahui, akad nikah Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah digelar hari ini, Sabtu (3/4/2021), di Hotel Raffles, Kuningan, Jakarta Selatan.
Melalui Instagram Story-nya, Atta Halilintar membagikan momennya bersama Gus Miftah saat melakukan latihan akad nikah setelah sebelumnya berbincang dengan orang tuanya.
Baca Juga: Presiden Jokowi dan Prabowo Subianto Dikabarkan Jadi Saksi Nikah Atta Halilintar - Aurel Hermansyah
"Malem-malem abis aku video call sama mama papa aku, ini ada Gus Miftah mau ngajarin apa?," ujar Atta Halilintar.
"Supaya seger kita akan simukasi akad nikahnya supaya besok bro Atta lancar," jawab Gus Miftah.
Simulasi akad nikah tersebut dilakukan Atta agar tidak ada kesalahan saat melafalkan ijab kabul demi menikahi Aurel Hermansyah.
"Jangan sampai salah ya Gus?," ucap Atta.
Baca Juga: Ashanty Tegaskan Akad Nikah Aurel dan Atta Usung Adat Jawa, Resepsi Digelar Juni
"Iya jangan sampai salah bro, you can," timpal Gus Miftah menyemangati.
Tak hanya melakukan simulasi akad nikah, pemilik nama Miftah Maulana Habiburrahman juga didapuk sebagai penghulu di pernikahan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah.
Gus Miftah diminta secara langsung oleh Anang Hermansyah untuk menjadi penghulu.
"Keluarga Anang minta supaya saya menjadi penghulu untuk menikahkan Atta dan Aurel," ujar Gus Miftah, melansir KH Infotainment, Sabtu (3/4/2021).
Baca Juga: Jelang Pernikahan, Atta Halilintar Persembahkan "Lagu Hari Bahagia" untuk Aurel Hermansyah
Permintaan Anang kepadanya untuk menjadi penghulu, kata Gus Miftah, telah disampaikan sejak 1,5 bulan yang lalu.
Ia mengaku menyambut dengan senang hati dengan permintaan sahabatnya.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.