Kompas TV ekonomi loker

Siap-Siap! Pemprov Jateng Tambah Kuota Mudik Gratis 2025, Pendaftaran Dibuka Lagi Mulai Sore Ini

Kompas.tv - 13 Maret 2025, 16:10 WIB
siap-siap-pemprov-jateng-tambah-kuota-mudik-gratis-2025-pendaftaran-dibuka-lagi-mulai-sore-ini
Ilustrasi. Calon pemudik duduk di bagasi bus sambil menunggu keberangkatan menuju kampung halaman untuk merayakan Idulfitri dalam program mudik gratis yang digelar Pemprov Jakarta, di Jakarta, Kamis (4/4/2024). (Sumber: AP Photo/Dita Alangkara)
Penulis : Kiki Luqman | Editor : Gading Persada

SOLO, KOMPAS.TV - Dalam rangka menyambut Mudik Lebaran Idulfitri 1446 H, Pemerintah Provinsi Jawa Tengah (Pemprov Jateng) kembali membuka pendaftaran program Mudik Gratis 2025

Program ini tersedia bagi pemudik yang ingin pulang kampung menggunakan moda kereta api dan bus.

Pembukaan kembali pendaftaran ini merupakan bentuk tambahan kuota setelah adanya peserta yang tidak memenuhi syarat atau membatalkan keikutsertaannya.

Kesempatan ini tentu menjadi kabar baik bagi masyarakat yang belum mendapatkan tiket mudik gratis sebelumnya.

Pendaftaran kembali dibuka secara online mulai Kamis, 13 Maret 2025, pukul 17.00 WIB.

Adapun Pemprov Jateng menyediakan tambahan 170 kursi untuk moda kereta api serta 88 kursi untuk moda bus.

Calon pemudik dapat mendaftar melalui aplikasi PEDA MATENG di laman resmi pedamateng.penghubung.jatengprov.go.id.

Setiap pendaftar bisa mengajukan maksimal 4 orang dalam satu kelompok perjalanan.

Baca Juga: Pemprov Jakarta Siapkan Tambahan Bus, Persiapan Mudik Gratis 2025 Gelombang Kedua

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x