Kompas TV ekonomi loker

Dibuka Bulan Ini, Berikut Daftar Jabatan yang Harus Menggunakan STR di Seleksi CPNS 2024

Kompas.tv - 6 Agustus 2024, 06:00 WIB
dibuka-bulan-ini-berikut-daftar-jabatan-yang-harus-menggunakan-str-di-seleksi-cpns-2024
Foto ilustrasi seleksi CPNS 2024. (Sumber: KOMPAS/NIKSON SINAGA)
Penulis : Kiki Luqman | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV - Pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2024 menurut rencana akan dibuka pada minggu pertama Agustus 2024.

Hal itu disampaikan oleh Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Abdullah Azwar Anas, Selasa (30/7) pekan lalu, menyebut pendaftaran CPNS 2024 ditargetkan akan dibuka minggu pertama Agustus.

"Kita menunggu, Minggu pertama (Agustus akan mulai dibuka pendaftaran CPNS), insyaallah, mudah-mudahan ini selesai ya, karena kementerian (dan lembaga yang belum serahkan formasi) tinggal tiga. Kita masih kejar terus," ujar Anas saat ditemui awak media di Kantor KemenpanRB, Jakarta, Selasa (30/7).

Seleksi CPNS pada tahun 2024 ini tidak digelar serentak dengan seleksi pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK).

Pemerintah akan mengutamakan seleksi CPNS terlebih dahulu.

Pemerintah telah menetapkan sebanyak 1.289.824 posisi untuk CPNS dan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK), yang terbagi menjadi 427.650 formasi untuk instansi pusat dan 862.174 formasi untuk instansi daerah.

Sebanyak 71.643 formasi akan ditempatkan di Ibu Kota Nusantara (IKN), dengan rincian 14.114 CPNS dan 57.529 PPPK.

Baca Juga: Resmi! Kejaksaan Negeri Surabaya Ajukan Kasasi atas Vonis Bebas Ronald Tannur

Untuk mengecek formasi CPNS 2024, peserta dapat mengunjungi situs instansi atau lembaga terkait setelah rincian formasi diumumkan.

Dalam seleksi CPNS 2024, sejumlah jabatan fungsional di bidang kesehatan mewajibkan pelamar untuk memiliki Surat Tanda Registrasi (STR) yang masih berlaku. STR ini harus dibuktikan dengan masa berlaku yang tertera pada dokumen saat melamar.

Persyaratan tersebut diatur dalam Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN RB) Nomor 322 Tahun 2024. Keputusan ini menetapkan syarat STR bagi pelamar pada jabatan fungsional kesehatan dalam proses pengadaan Aparatur Sipil Negara untuk Tahun Anggaran 2024.

Dengan adanya ketentuan ini, diharapkan para pelamar memiliki kualifikasi serta izin praktik yang valid dan diakui secara profesional. Hal ini penting untuk menjamin bahwa pelayanan kesehatan di instansi pemerintah dilakukan oleh tenaga profesional yang berkompeten dan berkualitas.

Berikut daftar jenis jabatan fungsional kesehatan yang mensyaratkan STR:

  • Dokter Pendidik Klinis Ahli
  • Dokter Ahli
  • Dokter Gigi Ahli
  • Psikolog Klinis Ahli
  • Perawat Ahli
  • Perawat Terampil
  • Terapis Gigi dan Mulut Ahli
  • Terapis Gigi dan Mulut Terampil
  • Penata Anestesi Ahli
  • Asisten Penata Anestesi Terampil
  • Bidan Ahli
  • Bidan Terampil
  • Apoteker Ahli
  • Asisten Apoteker Terampil
  • Fisioterapis Ahli
  • Fisioterapis Terampil
  • Nutrisionis Terampil
  • Perekam Medis Terampil
  • Radiografer Ahli
  • Radiografer Terampil
  • Refraksionis Optisien Terampil
  • Tenaga Sanitasi Lingkungan Terampil
  • Teknisi Elektromedis Ahli
  • Teknisi Elektromedis Terampil
  • Okupasi Terapis Terampil
  • Ortotis Prostetis Terampil
  • Teknisi Gigi Terampil
  • Teknisi Transfusi Darah Terampil
  • Terapis Wicara Terampil
  • Entomolog Kesehatan Terampil

Cara cek formasi CPNS 2024

  • Buka laman https://sscasn.bkn.go.id/.
  • Pilih tingkat pendidikan Anda di halaman ASN Karier.
  • Pilih jurusan yang sesuai dengan kualifikasi pendidikan Anda.
  • Opsional: Pilih instansi tertentu untuk mempersempit pencarian.
  • Opsional: Pilih jenis pengadaan antara CPNS atau PPPK.
  • Klik tombol "Cari".
  • Hasil pencarian akan menampilkan formasi yang tersedia sesuai dengan jurusan yang dipilih.

Baca Juga: PT Freeport Indonesia Masih Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan S1, Begini Syarat dan Cara Daftarnya


 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x