Kompas TV ekonomi ekonomi dan bisnis

Penumpang Arus Balik Masih Banyak, KAI Daop 8 Surabaya Perpanjang Operasional KA Tambahan

Kompas.tv - 20 April 2024, 13:18 WIB
penumpang-arus-balik-masih-banyak-kai-daop-8-surabaya-perpanjang-operasional-ka-tambahan
Stasiun Gubeng di Surabaya. PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 8 Surabaya memperpanjang 5 dari 11 KA tambahan yang beroperasi selama masa angkutan lebaran, mulai 22 - 30 April 2024. (Sumber: KAI Daop 8)
Penulis : Dina Karina | Editor : Vyara Lestari

JAKARTA, KOMPAS.TV - PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 8 Surabaya memperpanjang 5 dari 11 KA tambahan yang beroperasi selama masa angkutan Lebaran, mulai 22 - 30 April 2024. 

Hal ini dilakukan karena kebutuhan pelanggan yang menggunakan transportasi kereta api di wilayah Daop 8 Surabaya masih tinggi.

Berikut 5 KA tambahan yang beroperasi mulai 22 - 30 April 2024: 

1. Sembrani Tambahan relasi Surabaya Pasarturi - Gambir

2. Arjuno Ekspres relasi Surabaya Gubeng - Malang

3. Arjuno Ekspres relasi Malang - Surabaya Gubeng

4. Malioboro Ekspres relasi Malang - Purwokerto

5. Malabar pagi relasi relasi Malang - Bandung

Baca Juga: Ada Ular di Kereta Peluru Shinkansen, Jepang Geger karena Keterlambatan 17 Menit

Manajer Humas KAI Daop 8, Luqman Arif mengatakan, mulai 22 - 30 April 2024 KAI Daop 8 Surabaya mengoperasikan 48 KA jarak jauh. Terdiri dari 43 KA jarak jauh reguler dan 5 KA jarak jauh tambahan, dengan kapasitas 27.546 tempat duduk setiap harinya.

"KAI Daop 8 Surabaya mengoperasikan lima KA tambahan untuk mengakomodir kebutuhan pelanggan yang melakukan mobilisasi dengan transportasi kereta api di wilayah Daop 8 Surabaya," kata Luqman dalam keterangan tertulisnya. 

Adapun selama masa arus balik angkutan Lebaran 2024, mulai 12 - 20 April atau H+1 s/d H+9 Lebaran, mayoritas pelanggan yang turun di stasiun wilayah operasi KAI Daop 7 berasal dari Yogyakarta, Jakarta, Bandung, Jember dan Banyuwangi. 

Baca Juga: KAI Daop 2 Tegaskan Taksi Online dan Konvensional Boleh Masuk Area Stasiun Bandung

KAI Daop 8 Surabaya telah melayani sebanyak 189.366 pelanggan yang berangkat dan 233.646 pelanggan yang turun di stasiun wilayah Daop 8 Surabaya.

"Sedangkan, selama masa angkutan Lebaran mulai 31 Maret s/d 21 April 2024, tiket yang terjual hingga saat ini sebanyak 458.379 tiket," pungkasnya.


 

 

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber :




KOMPASTV SHORTS


Lihat Semua

BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x