Kompas TV cerita ramadan takjil

5 Tips Olah Kolang-Kaling Jadi Empuk dan Tidak Bau Asam

Kompas.tv - 5 April 2022, 15:30 WIB
5-tips-olah-kolang-kaling-jadi-empuk-dan-tidak-bau-asam
Foto ilustrasi kolang-kaling yang dicampurkan dengan minuman dingin. Tips mengolah kolang-kaling agar empuk dan tidak asam (Sumber: Grid.id)
Penulis : Dian Nita | Editor : Deni Muliya

Dikutip dari buku “Pangan Sehat Tinggi Kalsium Kolang-kaling & Siwalan” (2015) karya Hindah Muaris terbitan PT Gramedia Pustaka Utama, air beras bisa membuat kolang-kaling tidak asam. 

Baca Juga: Harga Kolang-Kaling Bahan Baku Takjil Naik Jadi Rp15.000 per Kilo

Air beras ternyata bisa mengurangi lendir dan rasa asam dari buah kolang-kaling.

Caranya, cuci bersih daging buah kolang-kaling beberapa kali, kemudian rendam dengan air beras selama kurang lebih 30 menit. 

Setelah itu, bilas dengan air bersih dan rebus kolang-kaling seperti biasa.

4. Teknik Rebus Air Mendidih

Ternyata, teknik merebus kolang-kaling bisa mempengaruhi tekstur dan rasanya.

Misalnya, jika merebus saat air mendidih bisa membuat kolang-kaling semakin empuk.

Hal itu diungkapkan oleh Executive Chef Hotal Santika Premiere Jogja, Totok Siswantoko, sebagaimana melansir dari Kompas.com.

Cara mengolah kolang-kaling agar empuk ini dimulai dengan merebus air hingga mendidih.

Tuang daging buah kolang-kaling yang sudah direndam dengan air beras ke air mendidih.

Rebus daging buah kolang-kaling selama 15 menit, kemudian angkat dan tiriskan.

5. Rebus dengan Api Kecil

Selain cara di atas, mengolah kolang-kaling agar empuk juga bisa dilakukan dengan merebus menggunakan api kecil.

Caranya, tuang air ke dalam panci berisikan daging buah kolang-kaling. Rebus dengan api kecil selama 15 menit.




Sumber : Sajian Sedap, Kompas.com




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x