Kompas TV advertorial

Indonesia Mulai Berikan Vaksin Sinopharm untuk Anak Berkebutuhan Khusus

Kompas.tv - 23 September 2021, 15:02 WIB
indonesia-mulai-berikan-vaksin-sinopharm-untuk-anak-berkebutuhan-khusus
Dialog Rabu Utama Forum Merdeka Barat 9 (FMB 9) KPCPEN (20/9/2021). (Sumber: Dok. KPCPEN)
Penulis : Elva Rini

“Begitu ada pengumuman bahwa anak 12-17 tahun boleh disuntik vaksin, kami mengajak anak kami ke GBK, walaupun pada waktu itu vaksinasi diperuntukkan bagi masyarakat umum. Di sana kami sampaikan bahwa anak kami adalah ABK. Setelah itu, kami langsung mendapatkan jalur khusus,” jelas Prita.

Lanjutnya, Sentra Vaksinasi GBK telah menyediakan tenda dan jalur khusus serta kemudahan akses bagi ABK.

Layanan ini perlu diapresiasi, mengingat ABK cenderung memiliki tingkat keresahan tinggi dan tidak dapat menunggu atau berkumpul bersama banyak orang. Terlebih, buah hati Prita mempunyai kesulitan komunikasi secara verbal.

Ketersediaan akses khusus tersebut tidak hanya berlaku bagi ABK, tetapi juga difabel. Prita menyebut telah memberangkatkan 75 orang difabel dewasa secara bertahap setelha menerima undangan vaksin untuk kaum difabel di GBK pada bulan April.

Baca Juga: Fasilitas Publik Kembali Dibuka, Masyarakat Diimbau Lakukan Skrining Sebelum Beraktivitas

Tak berhenti pada percepatan vaksinasi, upaya perlindungan dari virus Covid-19 juga dilakukan melalui edukasi protokol kesehatan bagi ABK dengan metode khusus.

“Anak-anak autistik sangat menyukai repetisi. Edukasi protokol kesehatan seperti memakai masker dan cuci tangan harus terus-menerus dilakukan. Setelah paham dan menjadikan itu sebagai kebiasaan yang diulang-ulang, mereka akan disiplin serta konsisten melaksanakan kegiatan tersebut,” jelas Prita.

Pelayanan vaksin drive thru oleh i-SERVE Vaccine YCAB

Kepedulian dalam penanganan Covid-19 tak hanya milik pemerintah semata, tetapi juga berbagai elemen masyarakat, baik dari komunitas, lembaga kesehatan, juga pihak swasta.

Salah satu lembaga yang giat menyediakan pelayanan vaksinasi bagi kaum difabel adalah i-SERVE Vaccine YCAB.

Ketua Umum i-SERVE Vaccine YCAB James Revelino menyatakan pihaknya telah memfasilitasi vaksinasi lebih dari seribu orang ABK berusia 12 hingga 17 tahun, bekerja sama dengan Puskesmas Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

Terobosan layanan yang dilakukan i-SERVE Vaccine YCAB diantaranya yaitu sentra vaksinasi secara lantatur (drive thru).

“Kami menyediakan metode drive thru, ruang vaksin terpisah, dan jalur khusus bagi para kaum difabel yang sulit melakukan vaksinasi bersama dengan masyarakat umum. Kami juga memberikan layanan antar jemput bagi mereka, bekerja sama dengan Blue Bird,” papar James.

Demi kelancaran vaksinasi, pihak i-SERVE Vaccine YCAB selalu melakukan diskusi dengan petugas dan pendamping terkait kondisi ABK yang akan disuntik. Para relawan dan tenaga kesehatan juga mengutamakan kenyamanan ABK.

(ahr)




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x