KOMPAS.TV - Bermain di kandang Stadion Emirates, Arsenal sempat kesulitan membongkar rapatnya pertahanan Southampton pada paruh pertama.
Serbuan Gudang Peluru tidak membuahkan gol hingga turun minum.
Alih-alih memecah kebuntuan di babak kedua, Arsenal justru tertinggal lebih dulu. Pada menit ke-55, gol Cameron Archer membawa Southampton memecah kebuntuan.
Namun, kondisi ini tidak bertahan lama. Hanya selang tiga menit, Arsenal mampu menyamakan skor.
Umpan Bukayo Saka berhasil dikonversi menjadi gol oleh Kai Havertz, mengubah skor menjadi 1-1.
Memasuki menit ke-68, publik tuan rumah akhirnya bersuka cita.
Bukayo Saka, yang tampil gemilang pada laga ini, kembali menjadi kreator gol yang dicetak oleh Gabriel Martinelli, membawa Arsenal kembali memimpin dengan skor 2-1.
Baca Juga: Israel Mengebom Masjid Deir al-Balah, Setidaknya 18 orang Warga Sipil Gaza Tewas dan Puluhan Cedera
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.