JAKARTA, KOMPAS.TV - Berikut tiga berita terpopuler yang dirangkum tim KompasTV hari ini, Selasa (2/1/2023).
Berita pertama, Bawaslu Jakarta Pusat pastikan cawapres nomor urut 2 Gibran Rakabuming tidak hadir pada panggilan klarifikasi. Bawaslu Jakarta Pusat menjadwalkan pemanggilan kembali Gibran, Rabu (3/1/2024).
Berita kedua, Presiden Jokowi meresmikan tiga jembatan di Provinsi Jawa Tengah. Ketiga jembatan itu adalah Jembatan Tajum Margasana Banyumas, Jembatan Karangbawang Banyumas, dan Jembatan Jurug B Surakarta-Karanganyar.
Berita ketiga, jalan lintas yang menghubungan Kabupaten Kerinci dengan Sumatera Barat tertimbun longsor. Akibatnya akses jalan lumpuh lantaran jalan ini satu-satunya akses dari Kerinci ke Sumatera Barat.
#top3news
Video editor: Firmansyah
Baca Juga: Presiden Jokowi Klaim Sudah Bagikan 101 Juta Sertifikat Tanah Selama Menjabat
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.