BITUNG, KOMPAS.TV - Polres Bitung akan melakukan tindakan hukum terhadap para pelaku kericuhan antara kelompok massa di Kota Bitung, Sulawesi Utara.
“Kita akan melaksanakan penegakan hukum terutama kepada pelaku yang membuat rusuh, pelaku-pelaku tindak pidana yang telah memakan korban ini,” ujar Kapolres Bitung, AKBP Tommy Bambang, Minggu (26/11/2023).
Ia juga mengimbau agar masyarakat tidak terprovokasi dengan video kericuhan di Bitung yang beredar di media sosial.
“Tidak terprovokasi sehingga menimbulkan beberapa polemic, Bitung cinta damai,” katanya.
Sementara itu, polisi memperketat pengamanan di lokasi kejadian pasca kericuhan antara dua kelompok massa.
Baca Juga: Satu Orang Dikabarkan Tewas dalam Bentrokan 2 Kelompok Massa di Bitung
#kotabitung #sulawesiutara #bitung
Video Editor: Lintang
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.