Kompas TV video vod

Pernyataan Donald Trump Usai Dibebaskan dari Penjara dengan Jaminan Rp 3 miliar

Kompas.tv - 25 Agustus 2023, 13:06 WIB
Penulis : Yuilyana

JAKARTA, KOMPASTV - Mantan Presiden Amerika Serikat Donald Trump (2017-2021) menyerahkan diri ke polisi di Atlanta, Georgia, Kamis (24/8/2023). 

Trump didakwa melakukan 13 kejahatan karena berupaya membatalkan hasil pemilu 2020.

Dilansir dari APTN, setelah sidik jari dan fotonya diambil, Trump dibebaskan dari penjara Fulton County dengan jaminan $200.000 atau sekitar RP 3 miliar yang disepakati dengan jaksa.

Baca Juga: Jusuf Kalla Komentari Elektabilitas Anies Baswedan: Dulu Trump Juga Rendah Sekali.

Lebih lanjut Trump pun berbicara di bandara di Atlanta, sekitar 20 menit setelah menyerahkan diri atas tuduhan itu. 

"Kami tidak melakukan kesalahan sama sekali dan kami mempunyai hak - setiap hak - untuk menantang pemilu yang kami anggap tidak jujur. Dan kami pikir itu sangat tidak jujur," kata Trump kepada wartawan di landasan sebelum menaiki pesawatnya untuk kembali ke New Jersey. .

Video Editor: Lintang
#donaldtrump #penjaraFultonCounty #trumpbebas




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x