BOGOR, KOMPAS.TV - Pada hari kedua Idul Fitri tahun 2022 ini, kemacetan terjadi di jalur-jalur menuju kawasan wisata seperti Puncak, Gadog, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Sistem rekayasa satu arah atau “one way” pun diberlakukan dari arah Jakarta menuju Puncak.
Kemacetan menuju kawasan Puncak terjadi sejak Selasa pagi 3 Mei 2022.
Antrean kendaraan terjadi mulai dari pintu keluar Tol Ciawi hingga daerah Megamendung, kawasan Puncak, Bogor, Jawa Barat.
Sesuai perkiraan Satlantas Polres Bogor bahwa pada hari Selasa, 3 Mei 2022 banyak warga yang memilih kawasan Puncak Bogor untuk berwisata bersama keluarga.
----
Jangan lewatkan live streaming Kompas TV 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live
Agar tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia. Yuk, subscribe channel YouTube Kompas TV!
Aktifkan juga lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru dari Kompas TV. Sahabat Kompas TV juga bisa memperoleh informasi terkini melalui website: https://www.kompas.tv
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.