JAKARTA, KOMPAS TV - Warga Negara Indonesia atau WNI yang diungsikan dari Ukraina telah tiba di Indonesia pada Kamis (3/3).
Kini mereka diarahkan untuk jalani isolasi di sejumlah lokasi di Jakarta.
Sebanyak 58 WNI diantar untuk menjalani isolasi di rumah susun Pasar Rumput, Jakarta Selatan.
Baca Juga: Ada Peran Menhan Prabowo di Proses Evakuasi WNI Keluar dari Ukraina
Lainnya jalani isolasi di dua lokasi, yaitu Hotel JS Luwansa dan Pullman, Jakarta Selatan.
Kementerian Luar Negeri telah berhasil mengevakuasi WNI yang sempat terjebak di situasi perang di Ukraina.
Meski sudah melalui beberapa proses negosiasi, Rusia dan Ukraina belum putuskan untuk hentikan konflik senjata.
Hasil pertemuan kedua di Belarus, Rusia dan Ukraina sepakat untuk menetralisir warga sipil dari zona kontak militer di beberapa wilayah di Ukraina.
Video Editor: Adrianus
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.