Kompas TV video cerita indonesia

Gambar Udara Dampak Gempa M 6,1 di Malang: Atap Sekolah Ambruk, Rumah Warga Rusak

Kompas.tv - 11 April 2021, 19:02 WIB
Penulis : Theo Reza

MALANG, KOMPAS.TV – Gempa bermagnitudo 6,1 yang dirasakan di Wilayah Kabupaten Malang dan sekitarnya berdampak pada kerusakan pada bangunan rumah, tempat ibadah hingga sekolah.

Hingga kini tercatat 22 kecamatan di Kabupaten Malang terdampak Gempa, terparah di Kecamatan Ampelgading, Dampit dan Turen.

Gempa tersebut mengakibatkan atap bangunan sekolah di MTSN 2 Malang di Turen Ambruk dan lantai dua sekolah hancur.

1 korban juga yang merupakan staf tata usaha langsung dibawa ke klinik.

Dampak juga terjadi di Dusun Krajan Desa Majang Tengah, Dampit, Kabupaten Malang. Puluhan rumah rusak parah dan sejumlah warga memilih mengungsi ke kerabat terdekat.

Pasukan TNI, Polri, SAR, dan Warga bersama-sama melakukan pembersihan.

Hingga kini BPBD Provinsi Jawa Timur masih lakukan pendataan untuk memastikan jumlah korban dan kerusakan yang diakibatkan gempa.

gempa bumi berkekuatan 6,1 magnitudo mengguncang Malang, Jawa Timur pada Sabtu (10/4/2021) pukul 14.05 WIB.

Titik episentrum gempa diketahui berada di laut dengan jarak 96 kilometer selatan Kota Kepanjen, Malang, pada kedalaman 80 kilometer.

Selain di selatan Jawa Timur, gempa itu juga dirasakan di Solo, Yogyakarta, Wonogiri, dan sekitarnya.

Video Editor: Faqih




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x