JAKARTA, KOMPAS.TV - Sebuah video menampilkan acara pisah sambut Kapolsek di Jawa Timur dan dimeriahkan dengan musik dangdut viral di media sosial. Video ini viral karena para polisi tidak mematuhi protokol covid-19. Dalam video berdurasi 30 detik ini, tampak beberapa anggota kepolisian asyik berjoget diiringi musik dangdut. Terlihat salah satu anggota polisi memakai badge Polda Jatim di lengan sebelah kiri dan terlihat pula sebuah banner yang bertuliskan pisah sambut Kapolsek. Berdasarkan informasi dari Karopenmas Divisi Humas Polri Awi Setiyono membenarkan video polisi sedang berjoget tersebut. Awi menjelaskan beberapa polisi yang joget merupakan anggota dari polsek Gondang, Tulungagung dan acara ini dilakukan tepat pada tanggal 9 agustus 2020 lalu.
Terkait kasus kolase foto Wapres dengan artis film dewasa asal Jepang. Ma’ruf Amin sampaikan telah memaafkan pelaku. Melalui Juru Bicara Wakil Presiden Republik Indonesia, Masduki Baidlowi, Atas nama kemanusiaan Ma’ruf Amin memberi maaf kepada pelaku dan berharap agar kejadian ini menjadi pelajaran bagi masyarakat. Terutama bagi pelaku agar tidak ada hal serupa yang terulang di kemudian hari.
Viral Seorang Pengendara Mobil Pamerkan Pistol dan memaki juru parkir. Dalam video berdurasi lebih dari 30 detik ini, pengendara yang bertubuh gempal ini tiba-tiba turun sambil membawa pistol di tangan kanannya. Pengendara diduga emosi karena menolak dihentikan juru parkir. Selain pamer senjata, pengendara ini juga mengeluarkan kata-kata kasar kepada seorang juru parkir. Kasus aksi koboi jalanan ini kini sedang ditangani Polsek Tarumajaya dan Polsek Metro Bekasi.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.