Kompas TV religi beranda islami

Ciri Penduduk Neraka Ini Mungkin Ada di Sekitarmu, Berhati-hatilah

Kompas.tv - 30 Oktober 2021, 16:20 WIB
ciri-penduduk-neraka-ini-mungkin-ada-di-sekitarmu-berhati-hatilah
Ilustrasi setan di neraka. Ada ciri-ciri penghuni neraka seperti yang dikisahkan dalam hadis Nabi. (Sumber: Instagram @sugarhackvintage)
Penulis : Dedik Priyanto | Editor : Vyara Lestari

JAKARTA, KOMPAS.TV - Dalam sebuah hadis yang diriwayatkan oleh Bukhari Muslim, Rasulullah menyebut beberapa ciri orang yang termasuk dalam golongan penduduk neraka. Mereka ini bisa jadi ada di sekitarmu.

Kenapa? Sebab, orang-orang yang termasuk dalam golongan neraka ini mungkin tidak menyadari bahwa perbuatannya ini justru bisa menjerumuskan dia ke siksa neraka.

Untuk itulah, sebaiknya kita berhati-hati. Bisa jadi, ciri-ciri penduduk neraka ini juga terdapat pada kita. Kita harus senantiasa beristigfar dan berdoa kepada Allah agar tidak termasuk golongan ini.

Padahal, seperti firman Allah SWT dalam surat at-Tahrim ayat 6, siksa neraka itu begitu pedih. Bahkan bahan bakar api di neraka itu berasal dari manusia.

“Wahai orang-orang yang beriman! Peliharalah dirimu dan keluargamu dari api neraka yang bahan bakarnya adalah manusia dan batu.” (at-Tahrim ayat 6)

Baca Juga: Wirid dan Zikir Bebas dari Siksaan Neraka, Baca Rutin 7 Kali Usai Magrib dan Subuh

Berikut iri penduduk neraka di Hadis Nabi

Orang-orang yang gemar berperilaku kasar

Salah satu ciri penduduk neraka adalah mereka merupakan pribadi yang kasar.  Hal ini berbeda dengan Rasulullah. Beliau merupakan sosok yang lemah lembut dan dicintai karena akhlaknya yang agung. 

Baca Juga: Kisah Rasululllah Bertetangga Baik dengan Orang Yahudi hingga Mereka Bahagia

Orang yang rakus

Inilah salah satu alasan, kenapa di Islam kita dilarang untuk rakus dalam segala hal. Termasuk dalam urusan makanan maupun hal lainnya.  

Sebagai muslim, lebih baik kita menjadi sosok yang gemar berbagi dibandingkan menjadi orang yang rakus. Lagipula, siapa sih yang mau berteman dengan orang yang rakus?

Mereka yang sombong

Anda ingat kisah iblis terusir dari bumi? Alasan Allah mengusirnya dari surga adalah karena ia sombong dan tidak mengakui kesombongannya.  Sombong inilah yang jadi salah satu ciri mereka yang termasuk dalam golongan neraka.

Ketiga hal di atas berdasarkan hadis Nabi tentang sifat-sifat para penghuni neraka. Sifat dan ciri yang mungkin ada di sekitarmu. 

Baca Juga: 70.000 Malaikat akan Mendoakanmu Jika Melakukan Amalan Ini

Dalam sebuah riwayat, sahabat Haritsah bin Wahb berkata, ia mendengar Rasulullah SAW bersabda tentang mereka, ciri golongan yang  ada di neraka.

Rasul bersabda,"Maukah kalian aku beri tahu tentang penduduk neraka? Mereka semua adalah orang-orang kasar, rakus, dan sombong." (HR  Bukhari dan Muslim)

Semoga Allah senantiasa melindungi kita dari siksa neraka yang pedih itu. Amin. Wallahu a’lam.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x