Kompas TV regional berita daerah

Pengendara Terjaring Saat Operasi Patuh

Kompas.tv - 28 Juli 2020, 18:59 WIB
Penulis : KompasTV Manado

MANADO, KOMPAS.TV - Satuan Lalulintas Polresta Manado Pada Senin 27 Juli  menggelar Operasi Patuh Samrat 2020. Dalam operasi tersebut puluhan kendaraan yang didominasi oleh kendaraan roda dua terjaring saat melintas dilokasi operasi.

Puluhan  pelanggar lalu lintas terjaring dalam operasi patuh samrat 2020 yang digelar oleh Satuan Lalulintas Polresta Manado, yang digelar diruas Jalan Piere Tendean Bolevard Manado pada Senin sore.

Operasi patuh kali ini berlangsung di tengah pandemi Covid-19, karenanya kepolisian memfokuskan operasi berlangsung secara kondusif dengan penerapan protokol pencegahan Covid-19.

Sasaran operasi patuh kali ini ialah pengemudi dan penumpang yang tidak menggunakan helm, pengemudi yang menggunakan telepon seluler saat berkendara, pengemudi yang melawan arus serta yang tidak menggunakan sabuk keselamatan.

Bagi pengendara yang tidak menggunakan masker, polisi tidak akan melakukan penilangan namun akan diberi edukasi agar menggunakan masker, demi meminimalisir penyebaran virus korona.

Dalam operasi kali ini, lebih dari enam puluh personel polisi dikerahkan. mereka juga turut mengedukasi masyarkat dengan sosialisasi pencegahan covid-19, seperti anjuran penggunaan masker di area publik, jaga jarak serta rajin mencuci tangan.

Operasi Patuh Samrat 2020 ini akan berlangsung selama 14 hari terhitung 23 juli hingga 5 Agustus nanti.

#kompastvmanado #pengendaraterjaring #operasipatuh

 JIMMYDAPAR KOMPASTV MANADO SULAWESIUTARA

Saksikan Siaran Kompastv :

Chanel 48 UHF

Fb : Kompastv Manado

Yt : Kompastv Manado

Alamat Studio Kompastv Manado

Jl.Anugerah No.08 Kelurahan Winangun

Kecamatan Malalayang, Kota Manado

Sulawesi Utara

 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x