Kompas TV regional berita daerah

Tangis Risma Pecah saat Dengar Keluhan Para Dokter Soal Penanganan Corona!

Kompas.tv - 29 Juni 2020, 18:02 WIB
Penulis : Dea Davina

SURABAYA, KOMPAS.TV - Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini, tiba-tiba sujud sambil menangis di hadapan Ikatan Dokter Indonesia, IDI, Surabaya.

Insiden terjadi  di tengah audiensi terkait percepatan penanganan covid-19 di Balai Kota Surabaya, Senin pagi.

Baca Juga: Risma Sujud dan Menangis di Hadapan IDI Surabaya, Ada Apa?

Risma tak kuat menahan tangis dan bersujud saat mendengar keluhan para dokter terkait penanganan percepatan penanganan covid-19 di Balai Kota Surabaya.

Dokter dari rumah sakit umum daerah RSUD Dr Sutomo Surabaya, mengeluhkan kelebihan pasien covid-19 dan meminta bantuan dari Wali Kota Surabaya.

Keluhan dokter tersebut ditimpali Risma dengan alasan Pemkot Surabaya tidak bisa masuk untuk berkomunikasi lebih ke rumah sakit milik Pemprov Jatim itu.

Risma menegaskan, berulang kali telah berkomunikasi dengan RSU Dr Soetomo.

Baca Juga: Risma Bantah Tudingan 70% Warga Surabaya Tak Bermasker Saat Pandemi: Kamu Lihat Saja di Jalanan Itu

Namun hasilnya tetap nihil, bahkan, bantuan APD dari Pemkot Surabaya pun ditolak.




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x