MIMIKA, KOMPAS.TV - Jenazah pendaki puncak Gunung Carstensz, Lilie Wijayanti berhasil dievakuasi ke Timika, Kabupaten Mimika, Papua Tengah, Senin (3/3/2025) pagi.
Setelah sebelumnya sempat terkendala cuaca, satu jenazah pendaki yang tewas saat menuruni puncak Gunung Carstensz atas nama Lilie Wijayanti akhirnya berhasil dievakuasi menggunakan helikopter komala Indonesia.
Tiba di helipad Bandara Mozes Kilangin Timika sekitar pukul 06.53 WIT, jenazah langsung dibawa ke kamar jenazah RSUD Mimika untuk dilakukan pemulasaran.
“Hari ini juga untuk tahap kedua berhasil dievakuasi atas nama Ibu Lilie. Tiba sekitar jam 07.20 setibanya di kamar jenazah dan tindakan yang kami lakukan oleh tim medis yakni pemulasaran,” ujar Humas RSUD Mimika, Lucky Mahakena.
Rencananya, jenazah akan diberangkatkan pada pukul 10.40 WIT ke Jakarta.
Baca Juga: Penyebab 2 Pendaki Perempuan Tewas di Puncak Cartenz Papua, Ini Proses Evakuasinya
#pendaki #gunungcarstensz #papua
Video Editor: Joshua
Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.