Kompas TV regional jabodetabek

Penumpang Stasiun Manggarai Membeludak, Warga Dilaporkan Antusias Saksikan Perayaan HUT TNI

Kompas.tv - 5 Oktober 2024, 16:54 WIB
penumpang-stasiun-manggarai-membeludak-warga-dilaporkan-antusias-saksikan-perayaan-hut-tni
Kepadatan penumpang di Stasiun Manggarai, pada Sabtu (5/10/2024). (Sumber: Kompas.com/Intan Afrida Rafni)
Penulis : Kurniawan Eka Mulyana | Editor : Vyara Lestari

"Kan kebetulan ada drone juga tuh, sekalian jalan-jalan sambil nikmatin senja," kata Naufal.

Sementara, seorang warga lainnya, Puji (28), mengaku sempat sesak nafas saat terjebak di tengah lautan manusia. Bahkan menurutnya sempat ada kabar anak hilang.

"Chaos banget yang ke arah Jakarta Kota sampai ada anak hilang dan enggak bisa nafas," kata Puji (28).

Senada dengan Naufal, Puji juga mengaku berencana pergi ke Monas bersama keluarga kecilnya untuk ikut menikmati perayaan HUT ke-79 TNI.

Baca Juga: Sehari Usai Kebakaran, Warga Kawasan Manggarai Mengais Puing-Puing Bangunan Rumah

"Setiap tahun itu suka ikut, dulu ada di Bekasi, sekarang di Jakarta, jadi ya saya sama suami dan anak ikut datang, terus kebetulan libur juga, kan," kata dia.

Puji juga sama dengan Naufal, dia yang sudah datang dari jam 11.00 WIB, terpaksa harus menunggu hingga situasi kondusif untuk menaiki kereta.

Terlebih, Puji berangkat bersama anaknya yang masih  balita, sehingga tidak memungkinkan untuk bisa naik kereta di saat kondisi sedang padat.

"Ya Allah, enggak nyangka, biasanya pakai mobil tapi karena ingin nyobain pake kereta, ya Allah ramainya, apa ini karena ada HUT TNI kali, ya," kata dia.


 

 




Sumber : Kompas.com




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x