Kompas TV regional jawa tengah dan diy

Ahmad Luthfi Blusukan ke Pasar Tradisional Kota Semarang

Kompas.tv - 11 September 2024, 13:40 WIB
Penulis : KompasTV Jateng

SEMARANG, KOMPAS.TV - Bakal calon gubernur Jawa Tengah, Ahmad Luthfi melakukan blusukan ke Pasar Kranggan Kota Semarang, Jawa Tengah. Luthfi mengungkapkan, kegiatan mengunjungi pasar tradisional hanya ingin mengetahui secara langsung apa yang dibutuhkan oleh masyarakat, khususnya para pedagang.

Selama blusukan ke Pasar Kranggan, Ahmad Luthfi menyambangi beberapa lapak pedagang dan berdialog dengan pedagang dan pengunjung pasar. Tidak sedikit pedagang mengeluarkan keluh kesahnya terkait kondisi perekonomian di Pasar Kranggan Kota Semarang.

“Karena ini mungkin satu, kebutuhan masyarakat. Yang kedua kalau kebutuhan pokok kan terkait dengan stok, seperti bawang merah dan putih, tomat, apalagi cabai, jadi panen cabai di wilayah Jawa Tengah kan banyak,"  jelas Luthfi.

"Pertanian itu harus disinkronkan dengan kebutuhan pasar, sehingga harga bisa stabil, tidak bisa pertanian berdiri sendiri,"  imbuhnya.

Blusukan ini tidak hanya menjadi ajang silaturahmi, tetapi juga memperkuat hubungan antara Ahmad Luthfi dan masyarakat yang diharapkan bisa menjadi modal penting dalam perjuangannya di Pilkada Jateng 2024.

 

#pilkada #ahmadluthfi #semarang

 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x