Kompas TV regional sulawesi

5 Bandara di Sulawesi Masih Tutup Sementara Imbas Erupsi Gunung Ruang, Ini Daftarnya

Kompas.tv - 1 Mei 2024, 23:15 WIB
5-bandara-di-sulawesi-masih-tutup-sementara-imbas-erupsi-gunung-ruang-ini-daftarnya
Gunung Ruang di Pulau Ruang, Kabupaten Kepulauan Sitaro, Sulawesi Utara, pascaerupsi. Lima bandara di Sulawesi masih ditutup sementara imbas erupsi Gunung Ruang. (Sumber: ANTARA/Karel A Polakitan)
Penulis : Isnaya Helmi | Editor : Edy A. Putra

JAKARTA, KOMPAS.TV - Lima bandara di Sulawesi masih ditutup sementara imbas erupsi Gunung Ruang di Kabupaten Kepulauan Sitaro, Sulawesi Utara.

Hal tersebut sesuai informasi Notice to Airmen (NOTAM) terbaru yang dikeluarkan Airnav Indonesia pada Rabu (1/5/2024).

Adapun lima bandara tersebut akan ditutup hingga Kamis (2/5) besok.

"AirNav Indonesia akan terus memonitor dan bersinergi dengan seluruh stakeholders terkait untuk informasi ter-update dan dampak erupsi Gunung Ruang untuk keselamatan dan keamanan penerbangan," kata AirNav Indonesia dalam keterangannya, Rabu, dikutip dari Kompas.com.

Adapun kelima bandara yang masih ditutup tersebut yakni:

1. Bandara Sam Ratulangi, Manado (WAMM) dengan Notam Nomor A1160/24 NOTAMR A1148/24. Penutupan bandara ini diperpanjang dari 1 Mei pukul 11.25 Wita sampai 2 Mei 2024 pukul 12.00 Wita.

2. Bandara Djalaluddin, Gorontalo (WAMG) dengan Notam Nomor C0599/24 NOTAMR CO585/24 dan Notam Nomor C0606/24 NOTAMR 0599/24. Penutupan bandara ini diperpanjang mulai 1 Mei pukul 09.17 Wita sampai 1 Mei 2024 pukul 24.00 Wita.

3. Bandara Sitaro, Siau (WAMO). Penutupan bandara dimulai 1 Mei pukul 12.37 Wita sampai 2 Mei 2024 pukul 12.00 Wita melalui nomor NOTAM: C0604/24 NOTAMR C0578/24.

4. Bandara Bolaang Mongondow (WAMI) ditutup mulai 1 Mei pukul 12.02 Wita sampai 2 Mei 2024 pukul 12.00 Wita melalui nomor NOTAM: C0601/24 NOTAMR C0577/24

5. Bandara Pohuwato (WAFZ) dengan Notam Nomor C0602/24 NOTAMR C0581/24. Penutupan bandara ini diperpanjang mulai 1 Mei pukul 12.02 Wita sampai 2 Mei 2024 pukul 12.00 Wita.

Baca Juga: Imbas Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Manado Ditutup sampai Besok Siang




Sumber : Kompas TV/Kompas.com




BERITA LAINNYA


Opini

Urbi Et Orbi

1 Januari 2025, 02:00 WIB

FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x