Kompas TV regional papua maluku

Usai Briptu Alfando Gugur, TNI-Polri Balas Tembak Mati 3 Anggota KKB Penyerang Pos Brimob di Sugapa

Kompas.tv - 23 Januari 2024, 06:10 WIB
usai-briptu-alfando-gugur-tni-polri-balas-tembak-mati-3-anggota-kkb-penyerang-pos-brimob-di-sugapa
Anggota Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Papua. (Sumber: Pendam XVII Cenderawasih)
Penulis : Tito Dirhantoro | Editor : Deni Muliya

INTAN JAYA, KOMPAS.TV - Sebanyak tiga anggota Kelompok Kriminal Bersenjata atau KKB tewas saat baku tembak dengan aparat gabungan TNI dan Polri di Sugapa, Kabupaten Intan Jaya, Papua Tengah, pada Minggu (21/1/2024). 

Kepala Operasi Satgas Damai Cartenz, Kombes Faizal Rahmadani mengungkapkan, tiga anggota KKB yang tewas tertembak bernama Oni Kobagau, Jaringan Belau dan Agusti.   

"Memang benar dari laporan yang diterima ada tiga anggota KKB tertembak saat kontak tembak yang terjadi Minggu (21/1) yaitu Oni Kobagau, Jaringan Belau, dan Agusti," kata Kombes Faizal dalam keterangan resminya di Jayapura pada Senin (22/1/2024).

Baca Juga: TNI-Polri Tembak Mati 1 Anggota KKB di Intan Jaya Papua, Begini Kronologinya

Faizal menjelaskan, tiga anggota KKB yang tewas ditembak itu merupakan pelaku penyerangan Pos Brimob menyebabkan seorang anggota yang tergabung dalam Satgas Damai Cartenz gugur.

Adapun anggota Brimob yang gugur tersebut bernama Briptu Anumerta Alfando Steve Karamoy. Korban terkena tembak di bagian rahang.

Lebih lanjut, Faizal menuturkan, pihaknya mengetahui bahwa tiga anggota KKB yang tertembak itu tewas setelah mendapat laporan dari anggota yang ada di lapangan.

Ketiga anggota KKB yang tertembak itu kemudian dievakuasi oleh rekan-rekannya.

Faizal menyebut, ketiga anggota KKB tersebut merupakan anak buah Yoswa Maisani, kelompok pimpinan Guspi Waker.

Faizal membeberkan rekam jejak Yoswa Maisani merupakan komandan lapangan yang memimpin kelompok bersenjata tersebut.

Baca Juga: Anggota Brimob Bripda Alfandi Gugur Ditembak KKB, Korban Kena Peluru di Rahang Kiri Tembus ke Kanan

Kelompok ini, kata dia, dikenal sering melakukan aksi yang telah menimbulkan korban, baik aparat keamanan maupun masyarakat sipil.

Sementara itu, Kasatgas Humas Damai Cartenz, AKBP Bayu Suseno menambahkan, penyerangan yang dilakukan KKB yang dikomandani oleh Yoswa Maisani tidak hanya menyebabkan seorang anggota Brimob yakni Briptu Anumerta Alfando Steve Karamoy gugur.

Tetapi, kelompok tersebut juga melakukan penembakan terhadap warga sipil bernama Yusak Sondegau hingga tewas.

Adapun penyerangan yang dilakukan oleh KKB tersebut terjadi pada Jumat (19/1/2024).

Penyerangan dipimpin oleh Apen Kobogau yang menjabat Wakil Pangkodap VIII.

Dalam melancarkan serangannya, kelompok bersenjata itu menyergap dari belakang tower BTS Telkomsel, Kampung Bilogai, Distrik Sugapa, Kabupaten Intan Jaya.

Baca Juga: Update Pilot Susi Air yang Disandera KKB: Penampakan Terbaru Kapten Philip, Diduga Berada di Yuguru




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x

A PHP Error was encountered

Severity: Core Warning

Message: PHP Startup: Unable to load dynamic library 'newrelic.so' (tried: /usr/lib64/php/modules/newrelic.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so: cannot open shared object file: No such file or directory), /usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so: cannot open shared object file: No such file or directory))

Filename: Unknown

Line Number: 0

Backtrace: