Kompas TV regional jawa timur

Bupati Bojonegoro Turun Tangan Urai Alotnya Rapat Anggaran

Kompas.tv - 7 September 2023, 15:26 WIB
bupati-bojonegoro-turun-tangan-urai-alotnya-rapat-anggaran
Suasana rapat panitia anggaran Pemkab Bojonegoro (Sumber: Dok. Istimewa)
Penulis : KompasTV Surabaya

 

Selain itu, Bupati juga menegaskan jika bantuan alat pertanian (alsintan) salah satunya comby, sudah masuk dalam SIPD.

 

Dia mempersilahkan semua pimpinan dan anggota Banggar untuk membuka aplikasi dan mengecek melalui online.

 

Bahkan, meminta rapat ditunda 15 menit, untuk DKPP mencetak data tersebut.

 

Tindakan tegas Bupati Anna Mu'awanah langsung direspon Banggar melalui rapat internal, hasil semula Banggar sepakat melanjutkan rapat pada hari, Rabu (6/9/2023).

 

Namun kembali dengan tegas, Bupati Anna menyebutkan jika sesuai aturan dan regulasi yang ada, rapat pembahasan KUA PPAS harus diselesaikan, Rabu, 6 September 2023 dan  sehari kemudian, 7 September 2003 dilaksanakan paripurna penetapan.

 

"Apabila tidak segera disepakati, akan kami kirimkan rancangan APBD Tahun 2024, mengingat batas waktu pembahasan P-APBD 2023 harus segera dilaksanakan," tegasnya.

 

Ketua DPRD Bojonegoro, Abdullah Umar, akhirnya meminta kembali masukan dari seluruh anggota Banggar yang kemudian menyepakati bersama hasil pembahasan.

 

"Besok kita lanjutkan meski ranah internal, finalisasi dan dilanjutkan paripurna," tutupnya.

 

Dari penegasan itulah, akhirnya Banggar menyepakati beberapa point yang dibahas dengan TAPD diantaranya pengadaan lahan fly over, pengadaan bendungan Karangnongko.

 

Kemudian tambahan anggaran di sekretariat DPRD, tambahan anggaran pada Dinas Perpustakaan dan Kearsipan, tambahan anggaran pada dinas peternakan dan perikanan, belanja hibah alsintan di DKPP, belanja hibah KONI pada Dinpora.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x