Kompas TV regional jabodetabek

Pasutri di Depok Tewas Terbakar: Suara Rintih 'Pak' Terdengar Petugas, Jasad Ditemukan Berpelukan

Kompas.tv - 25 Agustus 2023, 19:55 WIB
pasutri-di-depok-tewas-terbakar-suara-rintih-pak-terdengar-petugas-jasad-ditemukan-berpelukan
Rumah di Jalan Dadap Raya, Mekarjaya, Sukmajaya, Depok, Jawa Barat terbakar, Kamis (24/8/2023), tewaskan pasutri. (Sumber: KOMPAS.com/MUHAMMAD NAUFAL.)
Penulis : Isnaya Helmi | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV - Pasangan suami istri (pasutri) tewas terbakar di rumahnya yang berada di Jalan Dadap Raya, Mekarjaya, Sukmajaya, Depok, Kamis (24/8/2023) malam.

Kasie Penyelamatan Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) dan Penyelamatan Kota Depok Tesy Hariyati, menyebut, sang suami satu-satunya anggota keluarga yang terbangun saat kebakaran terjadi.

"Kronologinya, suami masih melek, istri tidur. Suami berusaha membangunkan anggota keluarga yang di bawah dahulu (lantai satu)," kata Tesy, Jumat (25/8).

Namun, karena sang istri masih tertidur di kamarnya yang terletak di lantai dua, sang suami pun naik ke lantai atas untuk menyelamatkan istrinya tersebut.

Naasnya, sebelum turun, api kemudian berkobar lebih besar dan menghanguskan tangga rumahnya yang terbuat dari kayu tersebut.

Hal tersebut membuat kedua korban tak bisa turun ke bawah untuk menyelamatkan diri.

"Ketika dia naik ke lantai atas karena istri posisinya ada di lantai dua, mereka mau turun itu tidak bisa," ucap Tesy, dikutip dari Kompas.com.

Tesy mengungkapkan, saat api berkobar, petugas damkar sempat mendengar suara minta tolong dari lantai dua yang diduga adalah suara korban.

Ia pun berujar pihaknya sudah berupaya maksimal memadamkan api dan menyelamatkan korban.

Namun, bangunan rumah yang semi permanen membuat petugas tidak dapat menjangkau korban.

Baca Juga: Kronologi Kebakaran Rumah di Depok, Suami Meninggal saat Coba Selamatkan Istri

"Kami sudah berupaya memadamkan api maksimal. Di TKP itu ada tangga terbuat dari kayu, kayunya itu kayu tipis sehingga anggota kami  mau naik ke atas baru naik tiga anak tangga ke atasnya lagi sudah tidak ada lagi sudah hancur," ujar Tesy.

"Kami hanya mendengar suara 'pak' itu kita duga saat korban masih hidup," ungkapnya, seperti dikutip dari TribunJakarta.

Tesy mengungkapkan, berdasar pemeriksaan sementara, kebakaran itu dipicu oleh pompa air yang korslet.


 

Jenazah Pasutri Ditemukan Berpelukan

Tetangga korban, Azis mengungkapkan usai api dapat dipadamkan, jenazah pasutri tersebut ditemukan di dekat rumah mereka yang terbakar.

Ia menyebut jasad pasutri tersebut ditemukan dalam keadaan berpelukan.

"Pas ditemukan, berdua pelukan di dekat tangga," kata Azis, Jumat.

Hal senada diungkapkan tetangga korban lainnya, Evi.

"Posisinya pas ditemukan (meninggal), suami begini seperti lagi memeluk istrinya," ungkap Evi.

Baca Juga: Polisi Selidiki Penyebab Kebakaran Asrama Gontor
 




Sumber : Kompas.com/TribunJakarta




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x