BENGKULU, KOMPAS.TV - Sejak dibuka pada 23 Desember 2022 lalu, Tol Bengkulu - Taba Penanjung sudah dilewati lebih dari 32.000 ribu kendaraan yang didominasi kendaraan pribadi dan angkutan barang.
Pengelola tol menyebut terjadi dua puncak kepadatan kendaraan yakni pada tanggal 25 Desember 2022 mencapai 4.100 kendaraan, dan 1 Januari 2023 mencapai 5.200 kendaraan dalam satu hari.
Meski telah dioperasikan secara penuh, jumlah kendaraan yang melintasi Tol Bengkulu saat periode nataru kali ini jauh berkurang bila dibanding periode hari raya lebaran tahun lalu yang mencapai 40.000 kendaraan.
Kebanyakan pengendara yang melintas yakni pengendara yang sengaja ingin mencoba ruas tol pertama di Bengkulu yang bisa dilalui secara gratis untuk sementara waktu.
Sejauh ini tak ada insiden berat yang terjadi, hanya saja ada beberapa kendaraan yang mogok dan terpaksa di derek petugas tol.
#bengkulu #jalantol #tolbengkulu
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.