JAKARTA, KOMPAS.TV - Tentunya ada banyak yang terjadi di tengah masa pandemi Covid-19. Mulai dari yang terkena lay off, pekerja yang harus beradaptasi dengan bekerja di rumah, hingga pelaku usaha yang harus mencermati setiap perubahan dalam dunia bisnis.
Adanya pandemi Covid-19 bukan berarti dunia bisnis hancur, roda penjualan berhenti, dan pasar menghitam begitu saja. Lantas, bagaimana caranya mengetahui perkembangan pasar dan apa yang sedang populer? Simak jawabannya dalam siniar OBSESIF bertajuk “Desy Bachir: Understand Brand Purpose & Target Market” yang dapat diakses melalui tautan berikut dik.si/ObsesifDesy.
Nyatanya, mengetahui dan mengidentifikasi pasar yang sedang populer sangatlah sulit. Mengidentifikasi tidak sebatas melihat grafik investasi yang naik dan turun. Di balik grafik-grafik tersebut ada banyak indikator yang menentukan ke arah mana bisnis akan dijalankan.
Lebih dari itu, keadaan pasar sangat dipengaruhi oleh kebiasaan dan perilaku konsumen. Itulah mengapa, penting untuk melakukan analisis dengan berdasarkan tujuan dan jenis bisnis perusahaan yang sedang dibangun.
Berikut adalah lima langkah untuk mengetahui kondisi pasar.
Melansir dari Entrepreneur, dengan melakukan analisis harga aset pada periode tertentu, maka akan diketahui harga rata-rata suatu aset pada periode tertentu. Hal ini disebut juga sebagai moving average. Harga suatu aset bisa diketahui dari harga pembukaan, penutupan, tertinggi, terendah, dan pertengahan.
Itulah mengapa, penting bagi investor meluangkan waktu untuk mengetahui harga rata-rata aset, baik dalam satu hari, seminggu, satu bulan, maupun tiga bulan.
Baca Juga: Roti Bakar Pisang Santa: Hadang Pandemi dengan Inovasi
Kemudian, bandingkan statistik yang didapat dengan perkembangan perusahaan. Dengan begitu, akan diketahui persaingan, pertumbuhan perusahaan, dan perkembangan target pasar.
Salah satu cara untuk mengetahui pasar adalah dengan melakukan survei. Selain akan mendapatkan data atas kebutuhan konsumen, akan didapatkan juga perkiraan penjualan dan rancangan yang tepat dalam untuk pemasaran.
Akan tetapi, jangan melupakan pentingnya memanfaatkan media sosial. Karena media sosial adalah instrumen ampuh untuk mengetahui pengaruh influencer dan produk yang sedang populer di masyarakat.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.