NABIRE, KOMPAS.TV - Aparat gabungan Tni-Polri mengamankan dua puluh empat kendaraan roda empat dan roda enam yang telah memodifikasi tangki untuk menimbun BBM, bersama sopir ke Mapolres Nabire untuk pemeriksaan.
Razia ini dilakukan setelah Polisi menerima laporan warga tentang adanya sejumlah kendaraan roda empat yang menimbun BBM dengan cara memodifikasi tangki, dan kemudian mengantri pada sejumlah spbu di Kota Nabire.
Aparat juga menemukan adanya tindakan pengancaman yang dilakukan oleh para sopir truk, kepada petugas SPBU untuk mengisi tangki yang telah dimodifikasi.
Seluruh sopir dan kendaraan lalu diamankan ke satuan lalu lintas Polres Nabire untuk pemeriksaan lebih lanjut.
Selain itu, aparat gabungan Tni-Polri juga menyita puluhan jerigen dan drum yang dibawa oleh warga untuk mengisi BBM di SPBU.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.