SEMARANG, KOMPAS.TV - Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono, yang melakukan pengecekan pada Rabu (25/5/2022) petang mengatakan, titik-titik tanggul laut yang jebol harus ditutup terlebih dahulu, dan langkah selanjutnya yakni genangan air dipompa agar bisa surut.
Dalam penanganan sementara, tanggul laut yang jebol di Kawasan Pelabuhan Tanjung Emas Semarang, pihak Kementerian PUPR juga sudah melakukan di Kawasan Pelabuhan Sunda Kelapa, Jakarta. Kementerian PUPR akan mengerahkan mesin pompa jika kondisi tanggul sudah tertutup semua dan air pasang laut sudah surut, dan penanganan tanggul laut yang jebol dengan karung pasir harus dilakukan dengan cepat.
"Penanganannya kita tutup itu dulu, kemudian kita pompa. Kalo sudah kita pompa dia surut baru kita masukan material yang bener, kita tutup agak permanen, kita tangani juga di Sunda Kelapa Jakarta," kata Basuki.
Untuk program jangka pangjang, Menteri PUPR akan memasang parapet setinggi dua meter di Kabupaten Peklaongan dan Kota Semarang. Sementara ini, pihak Kementerian PUPR masih menunggu kondisi penanganan tanggul untuk kemudian melakukan upaya penyedotan air di areal pelabuhan yang masih terendam air.
#basukihadimuljono #menteripupr #semarang
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.