KENDARI, KOMPAS. TV - Serbuan vaksinasi terus di genjot pemerintah daerah TNI dan POLRI di daerah sultra.
seperti yang dilakukan pemerintah kabupaten konawe dan polres konawe yang menggelar vaksinasi massal, di lapangan sepak bola kecamatan wawotobi kabupaten konawe.
Vaksinasi massal untuk dosis 1 dan dosis 2 itu, mendapat pantauan dari kapolda sultra Irjen Teguh Pristiwanto dan Danrem 143 Haluoleo Kendari Brigjen TNI Jannie Aldrin Siahaan dan di dampingi Bupati Konawe Kery Saiful Konggoasa.
Dalam pemantauannya Kapolda Sultra dan Danrem 143 Haluoleo Kendari berdialog dengan warga yang di vaksin serta tenaga kesehatan yang menjadi vaksinator.
Bupati Konawe Kery Saiful Konggoasa mengatakan pihaknya senantiasa menggenjot vaksinasi bagi warganya, agar bisa terbentuk herd immunity atau kekebalan komunal sampai akhir tahun sehingga warga bisa terhindar dari penyebaran covid 19.
Sementara untuk capaian vaksinasi di kabupaten konawe sudah mencapai 71 persen dan sudah melampau target capaian vaksinasi nasional.
#pemda #polres konawe #gelar vaksinasi massal
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.