Kompas TV regional berita daerah

Kota Bengkulu Dominasi Raihan Juara Panahan

Kompas.tv - 22 November 2021, 20:17 WIB
Penulis : KompasTV Bengkulu

BENGKULU, KOMPAS.TV - Kejuaraan olahraga panahan yang digelar Pemprov Bengkulu bersama Persatuan Panahan Indonesia Provinsi Bengkulu memasuki hari terakhir perlombaan.

Beberapa kategori perlombaan sudah selesai dilakukan dan hanya menyisakan kelas barebow putra dan putri jarak 30 Meter.

Panitia penyelenggara menyebut, Kota Bengkulu meraih hasil terbaik dengan mendominasi raihan juara di kejuaraan panahan ini.

Hampir di semua kategori perlombaan, Kota Bengkulu meraih hasil maksimal dengan menempatkan juara pertama, kedua, dan ketiga.

Nantinya, pemenang kejuaraan akan mendapat medali emas, perak, hingga perunggu serta uang pembinaan dari penitia penyelenggara.

Kejuaraan olahraga panahan yang digelar Pemprov Bengkulu bersama Persatuan Panahan Indonesia Provinsi Bengkulu bertujuan melahirkan bibit - bibit atlet pemanah nasional.

Kejuaraan olaharga panahan yang dilaksanakan di masa pandemi ini, tetap menerapkan protokol kesehatan.

#Panahan #LombaPanahan #AtletPanahan #Bengkulu

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x