LAMPUNG, KOMPAS.TV - Tim gabungan menemukan senjata laras panjang yang diduga digunakan oleh terduga pelaku untuk menembak mati 3 polisi saat penggerebekan lokasi sabung ayam di Way Kanan, Lampung.
Senjata tersebut ditemukan dalam kondisi terbuang di semak-semak, berjarak sekitar 5 hingga 6 kilometer dari lokasi kejadian.
Tim investigasi gabungan menemukan senjata dengan kaliber 5,56 milimeter.
Sebelumnya, polisi menemukan 13 selongsong peluru di lokasi kejadian.
Uji balistik dilakukan pada proyektil yang bersarang di tubuh 3 polisi serta selongsong peluru yang ditemukan di lokasi sabung ayam.
Baca Juga: Kasus Penembakan 3 Polisi di Lampung, 2 Anggota TNI Belum Ditetapkan Jadi Tersangka
#tni #penembakan #polisi #senjata
Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.