LAMPUNG, KOMPAS.TV – Bantuan sosial terus bergulir untuk masyarakat, melalui PT Pos Indonesia Wilayah Kota Bandar Lampung Bantuan Sosial Tunai (BST) disalurkan dengan cara Door To Door.
Bantuan Sosial Tunai (BST) ini disalurkan langsung oleh petugas pos dengan diantar dari rumah ke rumah warga penerima manfaat. Hal ini guna menghindari adanya kerumunan.
Bantuan sejumlah Rp.600.000 ini diharapkan dapat membantu meringkan kesulitan masyarakat di tengah pandemi Covid-19.
Menurut Kepala Kantor Pos Bandar Lampung Frananda W Rohmanto, sudah sejak empat hari terakhir penyaluran Bantuan Sosial Tunai (BST) kepada warga penerima manfaat ini sudah berjalan.
Selain itu, ia juga menyatakan dalam sehari pihaknya mampu menyalurkan Bantuan Sosial Tunai (BST) ke 3.000 hingga 4.000 warga penerima manfaat ditiap rumah.
“Kami sudah menyalurkan bantuan sosial tunai kepada masyarakat sejak PPKM.. dan kami mengimbau agar masyarakat tetap di rumah, biarkan pak pos yang datang ke rumah...” Ucap Frananda saat diwawancarai.
Guna memudahkan petugas pos dalam menyalurkan Bantuan Sosial Tunai (BST), Frananda juga mengimbau warga penerima manfaat agar tetap berada di rumah.
Hingga kini bantuan-bantuan sosial terus disalurkan dari berbagai pihak untuk masyarakat di masa pandemi dan Pemberlakukan Penerapan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 4 saat ini.
#bantuansosialtunai #kantorpossalurkanbst #ptposindonesia
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.