SURABAYA, KOMPAS.TV - Hampir semua rumah sakit rujukan corona di Surabaya mengalami over kapasitas atau terisi 100 persen.
Di antaranya adalah rumah sakit milik Pemprov Jawa Timur yakni RSUD Soetomo Surabaya yang juga mengalami overload, akibatnya banyak pasien harus antre hingga di ruang IGD.
Data per 26 Juni 2021, di ruang IGD rumah sakit rujukan corona milik Pemprov Jatim ini telah merawat 330 pasien corona dari berbagai daerah, dari kapasitas 270 pasien.
Sementara di Ponorogo, ada video sejumlah tenaga kesehatan di RSUD Harjono kewalahan tangani pasien corona viral di media sosial.
Para pasien corona terpaksa harus dirawat di selasar IGD dan ruang informasi rumah sakit karena tempat isolasi di rumah sakit penuh.
Jangan lewatkan streaming Kompas TV live 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live agar kamu semua tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia. Subscribe juga channel YouTube Kompas TV dan aktifkan lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru langsung.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.