Kompas TV regional berita daerah

Pedagang Kulit Ketupat Raup Untung Jelang Lebaran

Kompas.tv - 10 Mei 2021, 16:01 WIB
Penulis : KompasTV Sorong

SORONG, KOMPAS.TV - Dengan adanya kebijakan larangan mudik bagi masyarakat, ternyata mendatangkan keuntungan bagi para pedagang kulit ketupat, karena pemesanan kulit ketupat meningkat dua hari menjelang hari raya idul fitri.

Sebagain pedagang mengaku biasanya perhari mereka hanya membuat 50 hingga 100 ikat kulit ketupat, namun pada hari raya tahun ini meningkat menjadi 500 ikat kulit ketupat perharinya, dengan harga Rp 10.000 persatu ikat yang terdiri dari 10 hingga 12 buah.

Dengan antusiasnya warga membeli ketupat untuk menyambut hari raya idul fitri ini, membuat jualan pedagang kulit ketupat laku terjual satu minggu belakangan ini.

Pandemi membuat sebagian orang untuk terus berusaha agar memperoleh penghasilan, hal inilah yang mebuat pedagang kulit ketupat memanfaatkan waktu dengan membuat kerajinan tangan dari bahan dasar kulit ketupat, sambil menunggu pembeli.

#SorongPapuaBarat #PersiapanLebaran #PedagangKetupat                                                                        




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x