KOMPAS.TV - Pemain Real Madrid dan Timnas Brasil Vinicius Jr terpilih sebagai pemain terbaik dunia dalam ajang penghargaan The Best FIFA Football Awards 2024 yang digelar di Doha, Qatar, Rabu (18/12/2024).
Vinicius menjadi yang terbaik setelah mendapatkan suara 48 poin, mengungguli gelandang Manchester City Rodri (43 poin) dan rekan setimnya Jude Bellingham (37 poin).
Pemenang The Best FIFA Football Awards 2024 ini sendiri melibatkan proses voting dari pelatih dan kapten tim nasional, jurnalis, serta para penggemar di situs resmi FIFA.
Kapten Timnas Indonesia Jay Idzes dan Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong pun turut memberikan suaranya.
Setiap kapten dan pelatih timnas dari sebuah negara berhak memberikan suaranya untuk tiga pemain dengan nilai poin 5 untuk pilihan pertama, poin 3 pilihan kedua, dan 1 poin pilihan ketiga.
Baca Juga: Vinicius Jr Pemain Terbaik, Berikut Daftar Lengkap Pemenang The Best FIFA Football Awards 2024
Dalam hasil lengkap yang dirilis FIFA, Idzes memberikan suaranya kepada Vinicius di posisi pertama, Rodri pilihan kedua, dan Bellingham di pilihan ketiga.
Pilihan Idzes ini sama persis dengan hasil akhir pemenang pemain terbaik FIFA.
Sementara untuk pilihan Shin Tae-yong, pelatih asal Korea Selatan itu memberikan suaranya kepada Kylian Mbappe di posisi pertama, Erling Haaland di pilihan kedua, dan Vinicius di pilihan ketiga.
Dari pilihan STY itu, hanya Vinicius yang masuk ke posisi tiga besar. Sementara Mbappe dan Haaland menempati posisi 9 dan 8 di hasil akhir.
Berikut hasil akhir voting pemilihan pemain terbaik dunia di penghargaan The Best FIFA Football Awards 2024:
1. Vinicius Jr (48 poin)
2. Rodri (43 poin)
3. Jude Bellingham (37 poin)
4. Dani Carvajal (31 poin)
5. Lamine Yamal (30 poin)
6. Lionel Messi (25 poin)
7. Toni Kroos (18 poin)
8. Erling Haaland (18 poin)
9. Kylian Mbappe (14 poin)
10. Florian Wirtz (8 poin)
11. Federico Valverde (4 poin)
Baca Juga: Sandy Walsh Optimis Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026: Lawan Australia Layaknya Final!
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.