OPORTO, KOMPAS.TV - Manchester United gagal menang pada matchday kedua Liga Europa 2024/2025, meski sempat unggul saat menghadapi Porto.
Man United harus puas hanya mampu bermain imbang melawan Porto 3-3 di Stadion Do Dragao, Jumat (4/10/2024) dini hari WIB.
Padahal The Red Devils sempat unggul dua gol dulu di laga tersebut.
Baca Juga: Link Live Streaming Europa League FC Porto vs Manchester United, Laga Pembuktian Erik ten Hag
Gol Marcus Rashford di menit ketujuh, dan Rasmus Hojlund (20), membuat kemenangan seperti di depan mata.
Namun, Porto mampu membalikkan kedudukan lewat gol Pepe di menit ke-27, dan brace Samu Omorodion (34 dan 50).
Kondisi Man United semakin mengenaskan setelah Bruno Fernandes diusir wasit karena mendapat kartu kuning kedua di menit ke-81.
Untungnya, Harry Maguire akhirnya memberikan satu poin untuk Man United di menit ke-90+1.
Klub Inggris lainnya, Tottenham Hotspur memiliki nasib berbeda dari Man United.
Klub berjuluk The Lilywhites itu mengalahkan klub Hungaria Ferencvaros dengan skor 2-1 di Groupama Arena.
Gol kemenangan Tottenham dibukukan oleh Pape Sarr (23), dan Brennan Johnson (86).
Baca Juga: Maarten Paes Cedera, Manajer Timnas Indonesia: Tetap Akan Berangkat Lawan Bahrain dan China
Sementara itu gol balasan Ferencvaros dibuat oleh Barnabas Varga di menit ke-90.
Sementara itu, AS Roma yang diunggulkan bisa menang malah dikalahkan klub Swedia Elfsborg di Boras Arena.
Penentu kekalahan Roma adalah gol penalti Michael Baidoo di menit ke-44.
Sumber : Soccerway
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.