Kompas TV olahraga sepak bola

Hasil Liga Eropa Tadi Malam hingga Minggu Dini Hari: Barcelona Pesta Gol, Milan dan Arsenal Imbang

Kompas.tv - 1 September 2024, 07:30 WIB
hasil-liga-eropa-tadi-malam-hingga-minggu-dini-hari-barcelona-pesta-gol-milan-dan-arsenal-imbang
Pemain Barcelona Raphinha mencetak hattrick saat mengalahkan Real Valladolid 7-0 di Stadopn Lluis Companys, Sabtu (31/8/2024) (Sumber: Instagram)
Penulis : Haryo Jati | Editor : Gading Persada

BARCELONA, KOMPAS.TV - Barcelona pesta gol pada pekan keempat La Liga 2024/2025 menghadapi Real Valladolid tadi malam.

Barcelona menang 7-0 atas Valladolid di Stadion Lluis Companys, Sabtu (31/8/2024) malam WIB.

Pada laga itu, pemain sayap Barcelona Raphinha mencetak hattrick.

Baca Juga: Ditanya Target Timnas Indonesia saat Lawan Arab Saudi, Ini Jawaban Shin Tae-yong

Ia mencetak gol pembuka Barcelona di menit ke-20, lewat sontekannya setelah tak mampu dihentikan bek Valladolid.

Empat menit kemudian gilran Robert Lewandowski yang menjebol gawang Valladolid memaksimalkan umpan Lamine Yamal.

Jelang babak pertama berakhir, Jules Konde akhirnya mencetak gol ketiga Barcelona memanfaatkan kisruh di depan gawang Valladolid.

Di babak kedua, Raphiha mencetak gol keduanya di menit ke-64, dan hattrick di menit ke-72.

Dua gol Barcelona lainnya dibukukan Dani Olmo (82) dan Ferran Torres (85).

Sementara itu di Premier League, Arsenal gagal meneruskan hasil apiknya setelah hanya bermain imbang di kandangnya sendiri.

Arsenal di tahan imbang Brighton & Hove Albion 1-1 di Stadion Emirates.

Padahal, The Gunners sempat unggul lebih dulu di menit ke-38, lewat gol Kai Haverts.

Namun, Brighton mampu menyamakan kedudukan lewat torehan Joao Pedro di menit ke-58.

Meski begitu, juara bertahan Manchester City meneruskan hasil positif yang diterimanya dengan mengalahkan West Ham United 3-1 di London Stadium,.

Hattrick Erling Haaland di menit ke-10, 30 dan 83 jadi penentu kemenangan.

Sedangkan gol balasan West Ham dibukukan gol bunuh diri Ruben Dias (19).

Sementara itu di Serie A, AC Milan bermain imbang 2-2 di Stadion Olimpico, Minggu (1/9) dini hari tadi WIB.

Baca Juga: Bek Timnas Indonesia Calvin Verdonk Perpanjang Kontrak di NEC Nijmegen

Strahinja Pavlovic membawa Milan unggul lebih dulu di menit ke-8.

Namun di babak kedua, Valentin Castellanos dan Boulaye Dia berbalik membuat Lazio unggul di menit ke-62 dan 66.

Untungnya, Rafael Leao mampu menyamakan kedudukan di menit ke-72.

HASIL PERTANDINGAN

Premier League

Arsenal vs Brighton 1-1 (Havertz 38/Joao Pedro 58)

Brentford vs Southampton 3-1 (Mbeumo 43, 65, Wissa 69/Sugawara 90+4)

Everton vs Bournemouth 2-3 (Keane 50, Calvert-Lewin 57/Semenyo 87, Cook 90+2, Sinisterra 90+6)

Ipswich Town vs Fulham 1-1 (Delap 15/Adama Traore 32)

Leicester City vs Aston Villa 1-2 (Buonanotte 73/Onana 28, Duran 63)

Nottingham Forest vs Wolverhampton Wanderers 1-1 (Wood 10/Bellegarde 12)

West Ham vs Manchester United 1-3 (Ruben Dias 19bd/Haaland 10, 30, 83)

Serie A

Bologna vs Empoli 1-1 (Fabbian 2/Gyasi 3)

Lecce vs Cagloari 1-0 (Krstovic 26)

Milan vs Lazio 2-2 (Castellanos 62, Dia 66/Pavlovic 8, Rafael Leao 72)

Napoli vs Parma 2-1 (Lukaku 90+2, Anguissa 90+6/Bonny 19pen)

La Liga

Barcelona vs Real Valladolid 7-0 (Raphinha 20, 64, 72, Lewandowski 24, Kounde 45+2, Dani Olmo 82, Ferran Torres 85)

Athletic Bilbao vs Atletico Madrid 0-1 (Correa 90+2)

Espanyol vs Rayo Vallecano 2-1 (Carlos Romero 8, Veliz 90+8/Alvaro Garcia 4)

Valencia vs Villarreal 1-1 (Hugo Duro 24/Ayoze Perez 45+3)

Leganes vs Mallorca 0-1 (Dani Rodriguez 43)

Bundesliga

Stuttgart vs Mainz 3-3 (Millot 8, Leweling 15, Rieder 87/Amiri 43pen, Burkardt 61, Leitsch 90+4)

Eintracht Frankfurt vs Hoffenheim 3-1 (Ekitike 24, Larsson 33, Omar Marmoush 58/Kramaric 54)

Werder Bremen vs Borussia Dortmund 0-0

Bochum vs Borussia Monchengladbach 0-2 (Klindienst 67, Honorat 78)

Holstein Kiel vs Wolfsburg 0-2 (Arnold 27, Bornauw 30)

Bayer Leverkusen vs Red Bull Leipzig 2-3 (Frimpong 38, Alex Grimaldo 45/ Kampl 45_7, Openda 57, 80)


 




Sumber : Soccerway




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x