Pelatih Austria, Ralf Rangnick, menekankan pentingnya memulai pertandingan dengan semangat baru dan fokus penuh.
"Euro baru dimulai bagi kami dalam pertandingan ini. Penting untuk memulai dengan segar karena sekarang kami berada dalam mode knockout. Kami harus siap menghadapi tim yang kuat dalam penguasaan bola dan penuh semangat," ujarnya dikutip dari laman resmi UEFA.
Di sisi lain, Vincenzo Montella dari Turki mengingatkan para pemainnya untuk tetap tenang dan tidak terbawa emosi.
"Kami tidak boleh terbawa emosi. Kami tahu apa yang bisa dilakukan Austria, tetapi kami juga tahu apa yang bisa kami lakukan. Ketenangan sangat penting," kata Montella.
Laga Austria vs Turki di babak 16 besar Euro 2024 ini akan kick off pada Rabu (3/7/2024) dini hari pukul 02.00 WIB.
Pertandingan tersebut bisa disaksikan melalui layar kaca RCTI. Selain itu, duel Austria vs Turki juga bisa ditonton secara live streaming di aplikasi dan website Vision+.
Untuk link live streaming Austria vs Turki bisa diakses melalui tautan di bawah ini.
Baca Juga: Malam Ini Austria vs Turki di Euro 2024, Berikut Prediksi Skor dan Susunan Pemainnya
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.