Kompas TV olahraga sepak bola

Profil Nasrullo Kabirov, Wasit FIFA asal Tajikistan yang Pimpin Laga Timnas Indonesia U23 vs Qatar

Kompas.tv - 16 April 2024, 09:44 WIB
profil-nasrullo-kabirov-wasit-fifa-asal-tajikistan-yang-pimpin-laga-timnas-indonesia-u23-vs-qatar
Nasrullo Kabirov (kanan), wasit yang memimpin pertandingan Timnas U23 Indonesia vs Qatar di ajang Piala Asia U23 2024, Senin (15/4/2024). (Sumber: PSSI)
Penulis : Rizky L Pratama | Editor : Edy A. Putra

Nasrullo Kabirov merupakan wasit FIFA asal Tajikistan yang berusia 38 tahun.

Dilansir laman resmi AFC, Kabirov telah menjadi wasit FIFA sejak 2013 dan memimpin pertandingan kompetisi AFC sejak 2017. 

Kabirov berpengalaman memimpin pertandingan di Kualifikasi Piala Asia, Piala Asia U17 2023 Thailand dan AFC Cup, serta menjadi ofisial keempat di laga AFC Liga Champions.

Ia juga rutin memimpin pertandingan kasta tertinggi di Liga Tajikistan. Selain itu, Kabirov pun pernah menjadi wasit pertandingan Asian Games Jakarta-Palembang 2018 dan SEA Games ke-31 Vietnam 2021.

Sebelumnya, Kabirov juga sempat memimpin laga saat Indonesia menghadapi Kuwait di Kualifikasi Piala Asia 2023.

Pada pertandingan yang dimenangi Indonesia dengan skor 2-1 itu, Kabirov hanya mengeluarkan 3 kartu kuning.

Rinciannya, 1 kartu kuning diberikan ke Saddil Ramdani di menit ke-14 dan dua lainnya diberikan kepada pemain Kuwait, Hussain Kankone (43') dan Fahad Al-Hajeri (90+2').

Sementara pada SEA Games 2021, pemain Thailand, Jonathan Khamdee, juga pernah mendapatkan kartu merah dari Kabirov dalam laga melawan Malaysia.

Akibat kartu merah tersebut, Gajah Putih yang sempat unggul 1-0 di menit ke-33, harus menerima kekalahan usai Malaysia mencetak dua gol di menit ke-61 dan 90+4. 

Baca Juga: Kecewa dengan Kepemimpinan Wasit, Erick Thohir: PSSI akan Layangkan Surat Protes


 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x