Pada hari pertama All England 2024, lima dari enam wakil Indonesia berhasil melaju ke babak 16 besar.
Mereka adalah Gregoria Mariska Tunjung, Anthony Sinisuka Ginting, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti, dan Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja.
Sayangnya, langkah mereka tidak diikuti ganda campuran Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati.
Rehan/Naufal mengakhiri perjalanan mereka setelah dikandaskan unggulan kedelapan asal Hong Kong, Tang Chun Man/Tse Ying Suet, dalam rubber game yang ketat.
Baca Juga: Tampil Dominan, Gregoria Lolos ke Babak 16 Besar All England 2024
Lapangan 1 (Mulai pukul 17.00 WIB)
Pertandingan ke-6: Chou Tien Chen (China Taipei) vs Jonatan Christie (Indonesia)
Pertandingan ke-10: Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India) vs Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Indonesia)
Lapangan 2 (Mulai pukul 17.00 WIB)
Pertandingan ke-3: Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (Indonesia) vs Lee Yang/Wang Chi-Lin (China Taipei)
Pertandingan ke-7: Chico Aura Dwi Wardoyo (Indonesia) vs Priyanshu Rajawat (India)
Lapangan 4 (Mulai pukul 17.15 WIB)
Pertandingan ke-11: Fang-Chih Lee/Fang-Jen Lee (China Taipei) vs Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia)
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.