Kompas TV olahraga badminton

Japan Open 2023: Kunci Kemenangan Gregoria Mariska saat Taklukkan Akane Yamaguchi

Kompas.tv - 29 Juli 2023, 02:05 WIB
japan-open-2023-kunci-kemenangan-gregoria-mariska-saat-taklukkan-akane-yamaguchi
Pemain Indonesia Gregoria Mariska Tunjung. Gregoria lolos ke semifinal Malaysia Masters usai menang atas wakil China, Wang Zhi Yi dua game langsung 21-11, 21-14, di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Jumat (26/5/2023). (Sumber: PBSI)
Penulis : Rizky L Pratama | Editor : Hariyanto Kurniawan

Ia sempat tertekan di gim kedua dan di pertengahan gim ketiga ketika Akane sempat bangkit untuk mengejar ketertinggalan.

Untungnya, Gregoria mampu tetap fokus dan bisa meraih poin demi poin untuk menyudahi perlawanan wakil tuan rumah.

"Di gim kedua saya banyak melakukan kesalahan sendiri lalu saya berusaha bangkit dan tidak mengulangi hal itu di gim ketiga," ceritanya.

"Setelah unggul lumayan di gim ketiga, pelan-pelan Akane bisa mengejar," ujar Gregoria.

"Saya tidak berpikir apa-apa. Karena sebelum poin 21, saya rasa, saya tidak bisa merasa bahwa saya unggul. Karena dengan kualitas dan kegigihannya, dia bisa menyusul kapan saja."

"Jadi sebisa mungkin bagaimana fokus mendapatkan poin demi poin. Kalau dia dapat poin, saya juga harus dapat poin," tutur Gregoria.

Meski berhasil membuat kejutan, Gregoria enggan terlalu larut dalam euforia kemenangan melawan Akane Yamaguchi.

Sebab, pada semifinal Japan Open 2023, Sabtu (29/7/2023), dia sudah ditunggu lawan yang yak kalah sulit asal China, He Bing Jiao.

"Saya senang dengan kemenangan ini tapi tidak mau terlalu larut," ucapnya.

"Saya mau langsung fokus untuk pertandingan besok lawan He Bing Jiao," pungkas Gregoria.

Baca Juga: Hasil Japan Open 2023 Hari Ini: Kalahkan The Daddies, Fajar/Rian Lolos ke Semifinal

 




Sumber : Tribunnews




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x