JAKARTA, KOMPAS.TV - Pemain Timnas Argentina, Lionel Messi, dikonfirmasi tidak akan bermain melawan Timnas Indonesia pada pertandingan FIFA Match Day yang akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, pada Senin (19/6/2023) malam WIB.
Informasi ini disampaikan oleh jurnalis media Argentina, TyC Sports, Gaston Edul, dalam laporannya pada Selasa (13/6) malam WIB.
"Leo Messi akan tampil sebagai starter melawan Australia, tetapi dia tidak akan bertolak ke Indonesia. Dia tidak akan bermain di laga kedua," tulis Gaston di akun Twitter-nya.
Baca Juga: Lionel Messi Pastikan Tak akan Ikut Piala Dunia 2026
Messi Liburan
Alasan di balik keputusan ini adalah Messi dikabarkan akan memanfaatkan waktu tersebut untuk berlibur setelah pertandingan Timnas Argentina melawan Timnas Australia di China.
Hal ini juga bertepatan dengan berakhirnya kontrak Messi dengan Paris Saint-Germain (PSG) dan ia telah memutuskan untuk bergabung dengan Inter Miami, tim Major League Soccer (MLS) Amerika Serikat.
Menurut TyC Sports, Messi dijadwalkan untuk menjalani debutnya bersama Inter Miami pada 21 Juli 2023 di Piala Liga, turnamen yang diikuti oleh tim-tim Major League Soccer dan Liga Meksiko.
Baca Juga: Jurnalis Argentina Pertegas Lionel Messi Tak akan Main di Laga Indonesia vs Argentina
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.