Kompas TV olahraga sepak bola

Drawing Piala Dunia U-20 Batal di Bali, Gibran: Jika Diperintah, Solo Siap Gantikan

Kompas.tv - 28 Maret 2023, 09:59 WIB
drawing-piala-dunia-u-20-batal-di-bali-gibran-jika-diperintah-solo-siap-gantikan
Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka menanggapi terkait namanya masuk menjadi salah satu yang diusulkan PDI-P maju ke Pilkada DKI Jakarta 2024 mendatang, di Solo, Jumat (10/2/2023). (Sumber: Tangkap Layar Kompas TV)
Penulis : Gilang Romadhan | Editor : Desy Afrianti

SOLO, KOMPAS.TV - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka menegaskan Kota Solo siap untuk menjadi pengganti Bali sebagai tempat drawing Piala Dunia U20 2023. 

PSSI mengungkapkan pembatalan drawing Piala Dunia U20 2023 oleh FIFA, yang sejatinya bakal digelar di Bali pada 31 Maret mendatang.

PSSI mengaku belum mendapat alasan resmi dari FIFA, tetapi penolakan kehadiran Timnas Israel oleh Gubernur Bali Wayan Koster diduga kuat menjadi alasan drawing tersebut ditunda. 

Baca Juga: Shin Tae-yong Gelisah soal Nasib Piala Dunia U-20 2023, Merasa Sia-sia jika Batal

Kini, nasib gelaran Piala Dunia U20 sendiri juga masih abu-abu. Di tengah kondisi ini, Gibran menyebut Kota Solo siap menjadi tempat pengganti Bali untuk acara drawing. 

"Jika ada perintah dari PSSI, dari Menpora, saya siap," kata Gibran, Senin (27/3/2023) dikutip dari Kompas.com. 

Sebagai informasi, Solo sendiri merupakan salah satu dari enam kota yang rencananya akan menjadi tuan rumah Piala Dunia U20 2023. 

Bahkan, Solo, atau tepatnya Stadion Mahanan ditunjuk untuk menjadi venue partai final. 

Delegasi FIFA sendiri sudah melakukan inspeksi soal kesiapan Stadion Manahan pada Sabtu (25/3/2023). FIFA menyebut tidak ada masalah tentang kondisi Stadion Manahan. 

Baca Juga: Piala Dunia U-20 Terancam Batal, Asprov PSSI Bali: Semuanya Bisa Hancur Berantakan

"Soal rumput stadion untuk lapangan pertandingan sudah aman dan tribune media sudah selesai juga. FIFA menyebut tak ada masalah," kata Kepala Dinas dan Olahraga (Dispora) Kota Solo, Rini Kusumandari, Senin (27/3)

Soal nasib Piala Dunia U20 2023, Gibran meminta publik untuk menunggu pernyataan resmi dari PSSI dan FIFA. 


 

Gibran berharap Piala Dunia U20 2023 tetap berlangsung di Indonesia. Dia percaya, perhelatan akbar itu akan memberikan dampak positif bagi masyarakat.

"Kita tunggu saja ya berita resmi dari FIFA dan PSSI. Moga-moga jadi. Soalnya kan nyiapinnya sudah lama," kata Gibran melanjutkan.

Baca Juga: Mahfud MD Soal Polemik Timnas Israel di Piala Dunia U20

"Saya ingin ya ini bukan masalah sepak bola saja, tapi kan juga masalah perputaran roda ekonomi yang ada di Kota Solo, kalau ada Piala Dunia."

"Apalagi kita dapat kesempatan untuk menjadi host finalnya, kan luar biasa," ucap Griban.




Sumber : Kompas TV/Kompas.com




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x