Kompas TV olahraga sepak bola

Kata Jokowi soal Timnas Indonesia yang Buang-Buang Peluang: Bola Itu Bundar

Kompas.tv - 23 Desember 2022, 23:39 WIB
kata-jokowi-soal-timnas-indonesia-yang-buang-buang-peluang-bola-itu-bundar
Presiden Jokowi saat mendukung tim nasional sepak bola Indonesia dalam turnamen Piala AFF di Stadion Utama GBK, Jakarta, Jumat (23/12/2022). (Sumber: BPMI Setpres/Muchlis Jr)
Penulis : Rizky L Pratama | Editor : Vyara Lestari

Dalam pertandingan melawan Kamboja di Piala AFF 2022, jumlah suporter yang hadir di SUGBK jumlahnya dibatasi. 

Baca Juga: Hasil Timnas Indonesia vs Kamboja di Piala AFF 2022: Skuad Garuda Menang Tipis 2-1

Dari kapasitas stadion yang mencapai 77.000 ribu, hanya diisi 30.000. Pada pertandingan kandang Timnas Indonesia selanjutnya melawan Thailand, jumlah suporter juga masih akan dibatasi di angka 45.000.

Dengan protokol baru yang diterapkan dalam pengamanan di stadion untuk pertandingan sepak bola, Jokowi yakin, ke depannya, penyelenggaraan sepak bola di Indonesia bisa jadi lebih baik. 

"Pengamanan saya lihat tadi, saya kan waktu datang tadi saya melihat kepolisian ada protokol baru," ungkap Jokowi.

"Jadi ini yang nanti saya dengar ini penontonnya dibatasi 30 ribu, kemudian nanti dinaikkan lagi pada suatu titik dengan manajemen yang baru, protokol yang baru, sistem yang baru, insyaallah kita lebih baik,” tuturnya. 

Saat menyaksikan pertandingan Timnas Indonesia melawan Kamboja tadi, Jokowi tidak datang sendirian. 

Dia ditemani sejumlah pejabat lain, yaitu yaitu Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Wakil KSAD Letjen TNI Agus Subiyanto, Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono, dan Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan.

Baca Juga: Bersyukur Indonesia Menang di Laga Grup A Piala AFF, Presiden Jokowi: Kita Doakan Menang Lagi


 

 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x