Kompas TV olahraga kompas sport

Cetak Dwigol untuk Juventus di Pekan Perdana Liga Italia 2022-23, Ini Kata Dusan Vlahovic

Kompas.tv - 16 Agustus 2022, 12:52 WIB
cetak-dwigol-untuk-juventus-di-pekan-perdana-liga-italia-2022-23-ini-kata-dusan-vlahovic
Dusan Vlahovic (kiri) dan Angel Di Maria menjadi aktor kemenangan Juventus atas Sassuolo dalam laga perdana Liga Italia Serie A 2022-23 yang berlangsung di Stadion Allianz, Selasa (16/8/2022) dini hari WIB. (Sumber: twitter.com/Juventusfcen)
Penulis : Gilang Romadhan | Editor : Iman Firdaus

TURIN, KOMPAS.TV - Dusan Vlahovic sukses mencetak dwigol dalam kemenangan Juventus di pekan perdana Liga Italia 2022-23 kontra Sasuolo. 

Duel Juventus vs Sassuolo yang bertempat di Stadion Allianz, Selasa (16/8/2022) dini hari WIB berkesudahan dengan skor 3-0 untuk kemenangan "Si Nyonya Tua". 

Vlahovic menjadi aktor utama kemenangan Juventus. Penyerang asal Serbia itu memborong dua gol dalam laga ini. Pertama lewat penalti menit 43, lalu gol pada menit ke-50. 

Satu gol Juventus lainnya dicetak oleh pemain anyar mereka, Angel Di Maria (26'). 

Baca Juga: Hasil Juventus vs Sassuolo: Vlahovic dan Di Maria Gemilang, Nyonya Tua Menang

Dwigol Vlahovic dalam laga ini juga menjadi sebuah jawaban para pengkritik. Eks penyerang Fiorentina memang tidak mampu membuat gol selama laga pramusim dan wajar jika kapabilitasnya dipertanyakan para pendukung Juventus. 

"Saya bekerja keras selama musim panas, saya belum 100 persen karena ada masalah yang sulit untuk diselesaikan, ini 90 menit kedua saya sejak musim lalu," kata Vlahovic usai pertandingan, dikutip dari Football Italia. 

"Saya sedang berusaha mencapai 100 persen, jadi saya dapat membantu tim dan membantu meraih lebih banyak kemenangan." 

Baca Juga: Dusan Vlahovic Ungkap Alasan Tolak Arsenal dan Pilih Nomor Punggung 7 di Juventus

Lain itu, Vlahovic juga memuji penampilan debut Angel Di Maria di ajang Serie A Liga Italia. 

Sebagai catatan, gol kedua Vlahovic merupakan kreasi dari Di Maria. 

"Sensasi luar biasa untuk bermain bersama Di Maria, sangat memuaskan bekera dengan seorang juara sepertinya dan saya berterima kasih kepada assist yang diberikannya. Dia bermain sangat luar biasa," tegas striker 22 tahun.




Sumber : Football Italia




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x